GridHITS.id - Siapa sangka tren ikoy-ikoy yang dicetus selebgram Arief Muhammad ternyata viral dan merembet pada artis-artis lain?
Sebagai informasi, istilah ikoy-ikoy merupakan istilah yang dipakai Arief Muhammad saat membagi-bagikan uang Rp 1 juta hingga HP untuk para pengikutnya.
Tak hanya itu, ia juga membagi-bagikan pakaian bahkan makanan juga kepada pengikut-pengikutnya.
Bisa dibilang, Ikoy Ikoy-an adalah istilah baru untuk giveaway.
Dari sini pun semakin banyak warganet yang meminta artis atau selebgram lainnya untuk bikin Ikoy Ikoy-an.
Namun, tak jarang banyak artis yang menolak permintaan para penggemarnya untuk mengikutin tren ikoy-ikoy.
Pasalnya, mereka menganggap tren tersebut bisa memicu maraknya pengemis online.

Tanggapan artis lain mengenai tren ikoy-ikoy yang sedang viral.
Beberapa artis, sebut saja Lutfi Agizal, Nikita Mirzani, Nana Mirdad, hingga Chelsea Olivia bahkan mengkritik tren ikoy-ikoy dan mengeluhkan dampak tren tersebut.
Bak tak terima dengan hinaan pengemis online serta kritikan terhadap tren ikoy-ikoy, istri Arief Muhammad, Tiara Pangestika, membela warganet dalam unggahan Instagram pribadinya.