GridHITS.id - Berikut ini profil Uki eks NOAH.
Nama Uki Kautsar tentunya sudah tak lagi asing di dunia hiburan Tanah Air.
Sebagai gitasris NOAH karir Uki sudah melejit dan dikenal sebagai salah satu gitaris kondang Indonesia.
Nama Uki semakin naik daun semenjak ia bergabung dengan grup Peterpan.
Ia juga tetap setia dengan bergantinya Peterpan menjadi NOAH.
Namun sayang kabar hengkangnya Uki justru menuai kehebohan bagi Sahabat NOAH.
Pemilik nama asli Mohammad Kautsar Hikmat resmi mengundurkan diri dari Noah pada 9 Agustus 2019.
Kala itu Uki masih enggan blak-blakan mengenai alasan dari keputusannya meninggalkan band Noah.Namun beberapa waktu lalu Uki buka suara mengenai alasannya memilih hengkang dari band yang membesarkan namanya itu.Uki mengaku sudah dengan matang mempertimbangkan keputusannya untuk hengkang dari dunia hiburan Tanah Air.Sebelum dirinya berjhijrah dan memutuskan hengkang dari Noah, Uki sempat mengalami pergolakan batin.Kegalauannnya terjadi selepas Uki pulang menunaikan ibadah umrah pada 2014.Saat itu, Uki bimbang pekerjaan yang digelutinya termasuk halal atau tidak.Hingga dirinya pada perayaan tahun baru 2018 di Ancol, Uki terakhir kalinya manggung bersama Noah."Pokoknya pemandangan manggung terakhir itu pemandangan tahun baru saja," kata Uki.Uki menuturkan saat itu ia melihat banyak orang yang mabuk-mabukan ketika dia dan grup musiknya selesai manggung.Dia takut hal tersebut akan menjadi dosa bersama jika terus dilakukan.
"Mukadimahnya sebelum maksiat, kita mukadimah dulu manggung.Setelah itu mereka pada mabuk segala macam. Takutnya jadi dosa jariyah," tuturnya.Mohamad Kautsar Hikmat atau yang lebih dikenal dengan Uki Noah lahir di Bandung 5 Oktober 1981.Sejak kecil, Uki Noah telah bercita-cita menjadi seorang superstar.Sementara kecintaannya pada dunia musik tumbuh sejak Uki duduk di bangku SMP.Saat remaja, Uki sangat mengidolakan kakak beradik Liam dan Noel Ghallager dari band Oasis.Uki Noah pernah bersekolah di SMU 2 Bandung dan melanjutkan kuliah di Itenas Bandung jurusan Teknik Sipil.Karier Uki di dunia musik berawal saat membentuk band Peppermint bersama Ariel yang merupakan sahabatnya sejak SMP.Setelah Peppermint, Uki dan Ariel kemudian membentuk band bernama Silver dan Cholestrol.