Follow Us

Berjuang Melawan Penyakit Selama 3 Tahun dan Terbaring di Rumah Sakit, Kini Gary Iskak Dinyatakan Sembuh dan Rindu Ingin Syuting

Magdalena Puspa - Kamis, 05 Agustus 2021 | 15:00
Gary Iskak sembuh dari hepatitis C dan sedang menjalani masa pemulihan
Instagram @richaiskak

Gary Iskak sembuh dari hepatitis C dan sedang menjalani masa pemulihan

"InsyaAllah sudah membaik, sudah siap," tegas pria berumur 48 tahun.

Sang istri juga sempat bercerita bahwa kesembuhan dari suami adalah dengan pelan-pelan syuting.

Hal tersebut juga diyakini oleh Gary Iskak yang saat ini sudah kembali pulih.

"Ya menyenangkan diri, apapun itu yang positif," ujar Gary Iskak.

Meskipun masih dalam tahap pemulihan, Gary sudah bisa tampil sebagai bintang tamu di beberapa acara.

Baca Juga: Sakit Keras Sampai Berat Badan Turun Drastis, Ini Penyakit yang Diderita Gary Iskak Sampai Buat Sang Aktor Terbaring Lemah

"Ini aja sudah melakukan kegiatan, hehe. Berartikan sudah mau mulai pelan-pelan," kata Gary Iskak.

Pemain film Bintang Jatuh ini juga masih membatasi pekerjaan yang lebih berat.

Pasalnya saat ini dalam kondisi pandemi Covid-19, ia juga mengaku harus lebih waspada karena memiliki komorbid.

"Belum berani saya (ambil syuting film atau sinetron). Ada (penyakit) bawaan kan," pungkasnya.

Gary Iskak dinyatakan sembuh setelah berjuang selama tiga tahun melawan hepatitis C.

Baca Juga: Gary Iskak Dikabarkan Meninggal Dunia Usai Sempat Dirawat di Rumah Sakit, Sang Istri Langsung Naik Pitam: 'Please!'

Source : Kompas.com, YouTube

Editor : Hits

Baca Lainnya

Latest