GridHITS.id - Benar kata orang, dimana ada kemauan di situ ada jalan.
Hal ini dipraktikkan sendiri oleh permuda bernama Mochammad Khamim yang berlelah-lelah berjalan kaki ribuan kilometer untuk beribadah haji.
Priaasal Pekalongan, Jawa Tengah, bernama Mochammad Khamim, viral usah menempuh perjalanan Pekalongan sampa Mekkah pada 2016 silam.
Ia tidak naik pesawat seperti orang pada umumnya, tapi dengan berjalan kaki.
Ia juga bukan orang sembarangan karena menjadi lulusanSarjana Ekonomi dari Universitas Negeri Semarang.
Ia sendiri pamit dari kampung halaman di Wonopringgo, Kabupaten Pekalongan pada 28 Agustus 2016 lalu.
Tekadnya hanya satu, berjalan kaki sampai ke kota Mekkah.
Ia tidak mempedulikan panas dan hujan, melintasi batas beberapa negara sampai akhirnya menuju Mekkah.
Tak jarang Khamim harus istirahat di masjid, menumpang di rumah orang yang ditemui, atau bermalam dalam hutan di berbagai negara.Khamim pun sering bermalam di rumah ibadah agama lain.Ia mengaku mendapat sambutan yang baik serta toleransi yang sangat bagus meski harus bermalam di rumah ibadah agama lain.Khamim menargetkan akan tiba di Kota Mekah tanggal 30 Agustus 2017 atau sebelum Wukuf.
Hal itu berarti ia harus berjalan kaki selama 1 tahun untuk naik haji dengan menempuh 9 ribu kilometer dan melintasi banyak negara.Namun Khamim ternyata lebih cepat sampai di Kota Mekah dari waktu yang diperhitungkan.Dalam postingan di Facebook, Kamis 27 Juli 2017 dia berfoto dengan background Ka'bah di Masjidil Haram.Saat kondisi fisiknya baik, ia dapat menempuh perjalanan sepanjang 50 kilometer.