"Pernah sama saya berbicara dia keadaan fisiknya lemah, kemudian dia mengatakan bahwa dia sesak napas," ungkap Salim Darmawan, melansir dari Tribunnews.com.
Kuasa hukumnya juga memberikan penjelasan bahwa psikis dan fisikn Cynthiara drop.
"Terus pikirannya stres dan fisiknya panas," lanjutnya.
Sebagai kuasa hukum, Salim Darmawan memberikan saran untuk Cynthiara agar mengonsumsi obat dan vitamin.
"Maka saya bilang anjurkan bertahan, minum obat, dan beri vitamin agar kondisinya pulih kembali," ujar Salim.
Saat kondisi Cynthiara Alona menurun, dirinya sudah sempat diperiksa oleh dokter terkait dan sudah diberikan obat-obat.
Salim Darmawan juga sudah memberikan penjelasan bahwa kliennya tersebut sudah mengenakan hijab saat berada di tahanan.
Saat pengumpulan berkas, Salim Darmawan sempat bertemu dengan Cynthiara Alona dan mengungkapkan bahwa kondisinya sudah mulai membaik.
Cynthiara Alona ditahan bersama dengan AA yang merupakan adiknya.
Hotel yang berlokasikan di kawasan Tangerang Selatan itu dijadikan tempat prostitusi oleh Cynthiara Alona karena selama pandemi, hotel tersebut mengalami penurunan omzet.