GridHITS.id - Penyanyi dangdut, Ayu Ting Ting kembali manjadi sorotan oleh warganet.
Ayu Ting Ting memang dikenal menjadi salah satu artis yang sering disoroti kehidupan pribadinya.
Namun, kali ini bukan soal gosip miring yang menerpa pedangdut yang satu ini.
Ayu Ting Ting justru mempunyai nilai tinggi selain menjadi penyanyi dangdut yang berbakat.
Pasalnya, Ayu Ting Ting masuk dalam nominasi Wanita Tercantik di Dunia 2021 versi TC Candler.
TC Candler merupakan sebuah organisasi yang melakukan penilaian 100 wanita tercantik dan 100 pria tampan di dunia.
TC Candler juga bekerjasama dengan Independent Critics.
Kabar menggembirakan ini dibagikan langsung oleh TC Candler melalui akun Instagramnya.
Dalam postingan tersebut menampilkan wajah Ayu Ting Ting yang sungguh eksotis.
Postingan dalam Instagram @tccandler memberikan selamat bahwa pelantun lagu Sambalado ini masuk dalam nominasinya.
"AYU TINGTING is nominated as one of the Faces of 2021. Congratulations!" tulisnya dalam deskripsi.