Ketua umum Pergizi Pangan, Prof. Dr. Ir. Hardinsyah MS juga menambahkan jika tidak berbahaya mengonsumsi Pop Mie pakai nasi selama tidak berlebihan.
Ia juga menambahkan untuk mengimbangi dengan aktivitas fisik seperti olahraga agar tetap sehat.
"Untuk produk Pop Mie PaNas, selama tidak dikonsumsi secara berlebihan, maka tidak berbahaya," ungkapnya.
"Kalau kita lihat, total kalori di Pop Mie ini jumlahnya 350 kkal, 1/6 dari total kebutuhan kalori kita. Untuk proteinnya tujuh gram, atau 1/10 dari total kebutuhan protein harian," tambah Prof. Hardinsyah.
Variasi unik Pop Mie pakai nasi ini menjadi salah satu inovasi nyentrik yang diambil ide dari kebiasaan masyarakat Indonesia pada umumnya.
Di mana sebagian masyarakat selalu menyantap nasi dengan mi instan.
"Setiap inovasi Pop Mie terinspirasi atau berangkat dari kebutuhan konsumen.
"Kami melihat, kebiasaan banyak orang di Indonesia, kalau mengonsumsi sesuatu harus pakai nasi," terang Vemri.
Pantas heboh Pop Mie pakai nasi, rupanya aman dan nikmat untuk dikonsumsi saat tak punya banyal waktu memasak di rumah.