GridHITS.id - Masyarakat kampung Bedahan, Sawangan, Depok sempat geger usai kasuspenangkapan babi ngepet.
Menurut gosip yang beredar, babi berwarna hitam dan berukuran kecil iniditemukan warga Depok itu bukan babi hutan biasa, melainkanbabi ngepetyang kerap digunakan oleh orang-orang yang ingin kaya tapi dengan jalan pintas lewat praktik perdukunan atau pesugihan.
Kehebohan itu bermula saat ada cerita bahwa ada dua orangmencurigakan masuk ke wilayah mereka pada dini hari (27/4/21).
Dengan bernoncengan menggunakan motor matic, mereka memasuki wilayah Bedahan untuk mencuri uang, salah seorang di antaranya terlihat menggunakan jubah hitam.
Mereka percaya saja dengan berita yang disebarkan dari mulut ke mulut itu, apalagi ada warga yang mengaku kehilangan uang.
Mereka pun bersiasat untuk menangkap babi ngepet itu.
Saat babi itu datang, mereka punberamai-ramai menangkapnya.
Konon, sebelum ditangkap babi itu berukuran besar, namun menyusut usai ditangkap.
Bahkan, karena cemas babi itu akan menghilang, mereka pun lalu menguburnya di dekat pemakaman warga.
Tindakan tersebut bertujuan agar pemilik hewan yang diduga babi ngepet itu mendatangi mereka lantaran ‘anaknya’ telah hilang.
KABAR BABI NGEPET ITU HOAKS