Tidak disangka, kejadian tersebut hanya bermula dari aksi saling lempar komentar di media sosial.
“Mereka pernah bertengkat sampai mau bunuh-bunuhan. Itu sampai dilerai sama gurunya,” terang Yuyun.
Dari aksi lempar komentar itu semakin memanas sampai keduanya hampir saling membunuh satu sama lain.
Yuyun mengaku kalau suami yang baru dinikahinya selama dua tahun itu sangat temperamental.
Ia bahkan tidak mengerti mengapa suaminya tiba-tiba emosi sampai memukulnya.
Bintang sinetron Jin dan Jun itu mengaku sudah merasakan berbagai tindakan kekerasan dari Fajar Umbara.
Mulai dari cekikan, tendangan, sampai hampir dilempar dari balkon pun pernah.
Hal itu membuat Yuyun was-was sampai menyimpan sejata tajam setiap hendak tidur untuk berjaga-jaga.
Kini Yuyun Sukawati tidak dapat lagi menahan sakit batin dan fisik yang ia pendam selama dua tahun belakangan.
Ia berharap Fajar Umbara bisa ditindak dengan tepat dan dirinya serta sang anak bisa hidup tenang.