Saat duduk di bangku kelas 3 SMP Muhammadiyah Indraprasta, ayah angkatnya Suwandi mengalami krisis ekonomi sehingga sulit untuk membayar uang sekolah.Puncaknya terjadi saat Tukul bersekolah di SMA Ibu Kartini Semarang.
Komedian Tukul sempat kerja serabutan.
Mulai sopir angkot, kernet, hingga sopir truk gas elpiji dilakoni dengan ikhlas.
Kehidupan yang terkenal dengan kumis Arwananya ini mulai terbuka saat mendapat tawaran untuk berpartisipasi dalam produksi Lenong Rumpi dan muncul dalam video klip lagu 'Air' milik Joshua Suherman.Sekarangselain sebagai pelawak, Tuku didapuk sebagai pembawa acara aktif hingga saat ini.
Saat ini kerjas kerasnya berbuah hasil, Tukul diketahui berhasil memiliki kekayaan sampai milyaran.Dilansir dari laman SajianSedap.com, hal itu dikatakan Feni dalam acara Rumpi No Secret yang biasa ia pandu, Kamis (6/9/2018).Pada artikel yang ditunjukkan Feni Rose, Tukul disebut mempunyai kekayaan sebanyak Rp 29 miliar hingga dijuluki duda tajir. Selisih Rp 3 miliar dari pemuncak posisi, Raffi Ahmad.Adapun sosok lain yang masuk dalam 10 besar artis terkaya Indonesia, secara berurutan, yaitu Roro Fitria, Nikita Willy, Deddy Mizwar, Andre Taulany, Sule, Anjasmara, Nagita Slavina, dan Syahrini.
Bila melihat daftar tersebut, Tukul Arwana ternyata jauh lebih kaya dibanding Syahrini.
Membandingkan potret kehidupan keduanya, tentu sangat kontras.Syahrini gemar dengan barang dan kehidupan mewah sedangkan Tukul sebaliknya."Wuih, Mas Tukul ternyata di atasnya Syahrini. Kok aku enggak pernah lihat Mas Tukul naik private jet ke luar negeri?" tanya Feni Rose.
Mendengar pernyataan tersebut, Tukul Arwana membalas dengan candaan.Menurut Tukul, kesuksesan yang ia dapat tak mengubah dirinya menjadi orang lai meskipun ia harus bersusah payah merintis karier dari nol hingga sukses seperti sekarang ini."Saya orangnya biasa-biasa saja, enggak pernah ada perubahan. Makan tetap aja telur mata sapi sama kandang-kandangnya dan kangkung," canda Tukul."Saya enggak silau dengan keberhasilan, biasa-biasa saja. yang penting kerja dengan baik, kerja pakai totalitas, kerja pakai hati, tiba-tiba itu (rezeki) ngikutin semua," katanya.
Senada dengan sang ayah, terungkap juga profesi dari anak Tukul dan almarhum sang istri.