GridHITS.id - Makanan alami untuk menormalkan detak jantung perlu diketahui karena ada banyak penyakit dan gangguan yang dialami jantung yang berbahaya.
Salah satunya adalah gangguan detak jantung, yang dalam bahasa medis disebut dengan takikardia.
Gangguan takikardia adalah kondisi di mana detak jantung lebih dari 100 kali per menit.
Padahal, normalnya, detak jantung kurang lebih 60 hingga 100 kali per menit.
Sejatinya, kondisi detak jantung di atas adalah normal bila orang itu sedang berolahraga, atau merupakan respon tubuh terhadap stress, trauma, serta penyakit.
Kondisi detak jantung di atas normal itu disebut sinus takikardia.
Celakanya, gangguan detak jantung adalah salah satu pemicu serangan jantung yang mematikan.
Untuk itu, buat jaga-jaga, tak ada salahnya bila kita berjaga-jaga.
Bila kita beraktivitas fisik berat, tak masalah detak jantung bertambah kencang.
Nah, masalah terjadi di saat kita usai beraktivitas fisik, detak jantung masih berdetak kencang.
Kondisi itu sebuah alarm bahaya bagi tubuh agar kita segera memeriksakan kondisi jantung kita.