GridHITS.id - Kehidupan Mita The Virgin selama pandemi Covid-19 rupanya mengalami perubahan yang banyak.
Kehidupan Mita The Virgin selama pandemi Covid-19 rupanya harus memutar otak untuk tetap bisa menyambung hidup.
Seperti diketahui, bagi pemusik di tanah air tentunya pandemi ini membawa dampak buruk, alias sepi kerjaan.
Sebab adanya pembatasan sosial yang harus dipatuhi demi memutus rantai penyebaran virus corona.
Kini Mita The Virgin pun mengaku harus menjual kos-kosan hingga gitarnya untuk tetap menyambung hidup.
Karena panggilan untuk mengisi acara semakin sedikit bahkan sempat tak ada sama sekali menurut dia.
Momen ini terekam dalam video bertajuk "Tidak Ada Pemasukan, Mitha The Virgin Rela Jual Gitarnya" yang tayang di kanal YouTube beepdo."Penghasilan sebulan itu berapa, jadi nol banget," curhat The Virgin'>Mita The Virgin.Mita mengaku, ia terpaksa menjual barang-barang pribadinya agar bisa bertahan hidup.
Baca Juga: Imejnya Dikenal Tomboy, Mendadak Mita The Virgin Buat Syok Warganet Usai Ngaku Ingin Jalani Taaruf, Segera ke Pelaminan?"Yang namanya musisi, jobnya kan panggilan. Begitu corona, kelar semua. Awalnya ditunda sampai akhirnya batal.Mau enggak mau cari-cari yang dijual," tegasnya.
Mita mengaku sudah menjual beberapa kos-kosan dan juga gitarnya."Kos-kosan dijual, gitar ada dua sampai tiga, harganya gitar-gitar kayak PRS. Alhamdulillah buat jajan," cerita perempuan teman duet Dara ini.
Rupanya sejak dulu sang ibu sudah mengajari Mita untuk mulai investasi ke properti jika memang ada uang."Aku dari dulu setiap ada rezeki, investasi kesitu. Diajarin mama beli tanah, kos-kosan.Aku beli gitar, efek yang harganya enggak murah juga," kenangnya.