GridHITS.id -Sudah berani buka-bukaan, Vicky Prasetyo ungkapkan permasalahan pernikahannya dengan Kalina Ocktaranny.
Pernikahan Vicky Prasetyo dan Kalina Ocktarannyyang harusnya dilaksanakan pada 21 Februari lalu harus batal.
Bukan karena adanya orang ketiga, batalnya pernikahan Kalina dan Vicky disebabkan masih terganjal restu ayah Kalina.
Ayah Kalina sebagai wali dari pihak perempuan belum mau menandatangani berkas kelengkapan pernikahan yang akan dilakukan oleh putrinya itu.
Terungkap jika ternyata selama ini ada masalah keluarga yang dialami oleh Kalina dan ayahnya.
Memutuskan untuk memundurkan pernikahannya dengan mantan istri Deddy Corbuzier itu, Vicky menjelaskan pada saat ini dirinya hanya tinggal menunggu tanda tangan dari ayah dari Kalina.
Sempat mendatangi ayah Kalina yang sedang sakit Covid-19, Vicky mengaku juga sudah memberikan surat kelengkapan pernikahannya tersebut pada ayah Kalina.
Hal tersebut diungkapkan Vicky Prasetyo saat sedang menghadiri sidang kasusnya dilansir dari kanal Youtube beepdo (25/2/2021).
"Ya sampai saat ini masih menunggu tanda tangan papanya Kalina," tutur Vicky.
Vicky pun menjelaskan jika dari pihak KUA pun sudah mulai menanyai dirinya seputar surat kelengkapan administrasi yang sedang ia perjuangkan itu.