Follow Us

Ingin Panjang Umur? Coba Lakukan Diet Mediterania dengan Hindari Makanan Enak Ini

Riska Yulyana Damayanti - Rabu, 24 Februari 2021 | 17:18
Ilustrasi diet mediterania
Pixabay.com/ Sasint

Ilustrasi diet mediterania

GridHITS.id - Ada banyak cara yang dilakukan untuk meningkatkan kemungkinan panjang umur, salah satunya menjalankan diet Mediterania.

Menjalankan diet Mediterania ini diharapkan bisa meningkatkan kekebalan tubuh.

Melansir dari Healthline, diet Mediterania didasarkan pada makanan tradisional masyarakat di negara-negara seperti Italia dan Yunani pada tahun 1960.

Baca Juga: Masih Sering Digunakan, Inilah Bahaya Mengerikan Pakai Obat Pelangsing saat Diet, Ahli: 'Ada Risiko Penggumpalan Darah!'

Para peneliti mencatat bahwa orang-orang ini sangat sehat dibandingkan dengan orang Amerika dan memiliki risiko rendah terhadap banyak penyakit gaya hidup.

Sejumlah penelitian telah menunjukkan bahwa diet Mediterania dapat menyebabkan penurunan berat badan dan membantu mencegah serangan jantung, stroke, diabetes tipe 2 dan kematian dini.

Tidak ada satu cara yang tepat untuk mengikuti diet Mediterania, karena ada banyak negara di sekitar laut Mediterania dan orang-orang di daerah yang berbeda mungkin telah memakan makanan yang berbeda.

Bagaimana pola makan menggunakan diet Mediterania?

Yang dimakan: Sayuran, buah-buahan , kacang-kacangan, biji-bijian, kacang-kacangan, kentang, biji-bijian utuh, roti, rempah-rempah, ikan, makanan laut, dan minyak zaitun extra virgin.

Makan secukupnya: Unggas, telur, keju dan yogurt.

Tidak dimakan: Daging merah, minuman yang dimasukkan gula tambahan, daging olahan, biji-bijian olahan, minyak sulingan dan makanan olahan lainnya.

Baca Juga: Niat Hati Ingin Tampil Cantik dengan Berat Badan Ideal, Ghea Indrawari Malah Positif Covid-19: 'Aku Kecolongan!'

Halaman Selanjutnya

Makanan yang dimakan
1 2

Source : Nakita

Editor : Riska Yulyana Damayanti

Baca Lainnya

Latest