Menurut Gading, ketika keduanya sudah resmi bercerai secara hukum, Gisel berhak melakukan apa saja.
"Karena mungkin masalah waktu segala macem, tapi kan pokoknya kalau gue sama Gisel sudah ketok palu, dia bebas mau ngapain aja dong," jelasnya.
Gading juga mengatakan sebaiknya orang-orang berhenti menyalahkan Gisel atas apa yang terjadi.
"Orang yang masih menyalah-nyalahkan Gisel (sebagai penyebab perceraian), menurut gue sih ngapain juga gitu," ucap Gading.
"Kalau lo awalnya sayang sama GGG Family (Gading Gisel Gempi), apalagi lo sayang sama Gempi, jangan jelek-jelekin ibunya juga," lanjut putra dari Roy Marten ini.
Walau sudah bercerai dengan Gisel, Gading mengaku jika dirinya siap pasang badan untuk Gisel jika ada yang berani mengganggu mantan istrinya itu.
Menurut Gading, mau bagaimana pun juga Gisel adalah ibunda dari Gempi dan mereka harus berhasil menjadi orangtua yang baik.
"Gue belain. Dia kan ibunya anak gue. Maksud gue, kita (Gading dan Gisel) nggak berhasil sebagai pasangan, tapi kita harus berhasil sebagai orang tua," ucap Gading.
"Dan itu sampai kapan pun. Ini ibunya Gempi, lo," pungkasnya.