Follow Us

Varian Baru Virus Corona Belum Terdeteksi di Indonesia Padahal 19 Negara Sudah Terjangkit, Ternyata Ini Alasannya

Ratnaningtyas Winahyu - Sabtu, 02 Januari 2021 | 18:15
Varian baru virus corona telah menyebar di sejumlah negara
Freepik

Varian baru virus corona telah menyebar di sejumlah negara

Melansir dari Kompas.com, para peneliti menyatakan kapasitas Indonesia yang terbatas untuk memeriksa mutasi Covid-19 menyebabkan hingga saat ini belum diketahui pasti, apakah varian baru virus corona yang pertama kali ditemukan di Inggris sudah menyebar di dalam negeri.

Selain itu, sejak awal pekan ini, sekitar 200 orang dari luar negeri sudah tiba di Indonesia menjelang penerapan larangan WNA masuk Indonesia mulai 1 Januari.

Aturan itu adalah upaya mencegah penularan varian baru virus corona masuk ke Indonesia, seperti yang dilansir dari BBC Indonesia pada Rabu (30/12/2020).

Baca Juga: Sudah Masuk Tahap Akhir, Pemerintah Akan Mulai SMS ke Penerima Vaksin Sinovac, Ini Kriterianya

Baca Juga: Bak Petir di Siang Bolong, Maia Estianty Kaget karena Tiba-tiba Didiagnosis Terjangkit Virus Corona, Sang Suami Kaget Sampai Bawakan Vitamin dan Suster Ke Rumah

Pemerintah sendiri mengatakan sudah melakukan berbagai upaya untuk memitigasi penyebaran varian virus corona.

Mulai dari menyerahkan hasil PCR negatif dari negara asal yang berlaku 2x24 jam sejak keberangkatan, memberlakukan karantina wajib bagi mereka yang baru tiba dari luar negeri, hingga pelarangan seluruh WNA kecuali pejabat asing setingkat menteri dan pemegang izin tinggal di Indonesia.

"Saya ingin menekankan bahwa kebijakan yang diambil pemerintah merupakan upaya untuk melindungi masyarakatnya dari penularan Covid-19 termasuk imported case dari varian baru virus corona yang ditemukan di Inggris," ujar Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito.

Meski belum terdeteksi di Indonesia, bukan berarti varian baru virus corona belum masuk ke Indonesia, menurut ahli virus Sidrotun Naim.

Ia menyorot kapasitas Indonesia yang terbatas dalam mendeteksi mutasi virus corona melalui whole-genome sequencing atau pengurutan gen virus secara menyeluruh.

"Apakah Indonesia ada atau belum varian itu, kita tidak bisa bilang ada atau tidak. Yang jelas datanya kita tidak punya karena kita tidak melakukan sequencing (pengurutan DNA varian baru)," kata Sidrotun.

Baca Juga: Sempat Ramal Kedatangan Virus Corona 5 Tahun Lalu, Bill Gates Kembali Prediksi Kapan Akhir Pandemi Covid-19 di Tahun 2020

Source : Kompas.com, BBC Indonesia

Editor : Hits

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular