Ruben memilik sebuah label media bernama Media Onsu Perkasa (MOP) di youtube yang kini sudah memiliki sebanyak 6 juta lebih subscriber.
Bahkan diketahui bahwa MOP saat ini mempunyai beragam pilihan program acara setiap harinya seperti Cuap-cuap Pagi, Diary Sarwendah, dan OK Dokter.
Selain MOP, Ruben juga memiliki sebuah channel Youtube keluarga yang diberi nama The Onsu Family yang hingga kini sudah memiliki 7 juta lebih subscriber.
Kabar menyebutkan bahwa uang yang bisa didapat dari kanal Youtube tersebut bisa mencapai 165 juta sampai 2 miliar rupiah, lo!
Kekayaan utama Ruben Onsu tentu didapatkan dari karir keartisannya pada saat ini karena menjadi presenter di berbagai program acara televisi.
Berkat usahanya mengejar karir di dunia televisi ini juga lah yang mengantarkan Ruben ke kesuksesan bisnis-bisnis lainnya.
Ruben dalam setiap harinya dikabarkan bisa mendapatkan honor mencapai 10 juta rupiah, yang berarti jika dikalikan selama sebulan bisa mengantongi 300 juta rupiah per bulan.
Namun, sebelum bisa mendapatkan honor sebesar itu Ruben buat pengakuan mengejutkan saat menyebutkan honor pertamanya di dunia hiburan.