GridHITS.id - Pasangan viral Kalina Ocktaranny dan Vicky Prasetyo sedang menjadi mencuri perhatian publik.
Pasalnya, janda dan duda yang sudah berkali-kali kawin cerai ini tiba-tiba saja berniat untuk menikah di tahun depan.
Bukan sekadar omongan, tanggal cantik di bulan Februari tahun depan bahkan sudah dipilih Kalina Ocktaranny dan Vicky Prasetyo.
Dan saat ini, pasangan viral ini sudah melakukan prewedding dengan menggandeng fotografer ternama di kalangan artis Ibukota.
Kemesraan Kalina dan Vicky juga tak habis-habisnya diumbar.
Baik di Instagram Kalina ataupun Vicky, sudah banyak terpampang foto mesra keduanya.
Padahal jika ditarik waktu, usia pacaran Kalina Ocktaranny dan Vicky Prasetyo baru 1 bulan jalan.
Bukan cuma soal waktu yang membuat viral, kelakuan Vicky Prasetyo yang doyan menggoda cewek cantik juga menjadi sorotan.
Kehidupan Vicky memang sudah lekat dengan imej playboy dan wanita cantik.