"Boleh enggak bapak, saya jadi istri kedua bapak?" tanya Tiffany disusul tawa.
Sontak pertanyaan Tiffany tersebut mengundang sorak sorai dari para warga yang hadir.
Meski begitu, Sandiaga Uno memilih untuk tak menjawab pertanyaan tersebut dengan gamblang.
"Terima kasih pertanyaannya, yang kedua lebih baik tidak dijawab, karena kalau dijawab nanti akan bermasalah selama paling tidak lima tahun ke depan," sambungnya seraya tersenyum.
Belakangan diketahui sosok wanita cantik yang melontarkan pertanyaan mengejutkan tersebut bernama Vincentia Tiffani, seorang model yang berdomisili di Yogyakarta.
Video Vincentia Tiffani yang ingin menjadi istri kedua Sandiaga Uno ini lantas menjadi viral dan telah ditonton sebanyak 190 ribu kali hingga hari ini.
Maka tak heran jika kabar ini telah sampai ke telinga sang istri, Nur Asia