Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Harus Coba! Hanya Gunakan Bahan Rumahan Ini Disebut Ampuh Bikin Kecoa Langsung Kabur dari Rumah

Riska Yulyana Damayanti - Jumat, 25 September 2020 | 17:23
Cara mengusir kecoa
Freepik

Cara mengusir kecoa

Cara kedua yang dapat kamu manfaatkansebagai cara mengusir kecoa dengan bahan alami adalah memanfaatkan daun salam.

Wangi dari daun salam yang menyengat dapat mengusir kecoa dari rumah, karena bau daun tersebut sangat dibenci oleh kecoa.

Setelah itu, hancurkan daun salam hingga berbentuk bubuk, kemudian taburkan bubuk daun salam di beberapa tempat yang biasanya berpotensi dihinggapi oleh kecoa.

Baca Juga: Bikin Gak Nafsu Makan! Demi Konten Youtuber Ini Rela Makan Mie Instan Pakai Toping Kecoa Goreng, Ternyata Rasanya Mirip udang

Baca Juga: Rahasia Kulit Glowing Hanya dengan Konsumsi Jus Ketumbar dan Lemon, Begini Cara Buatnya

3. Jus lemon

Selain menghilangkan noda, lemon juga berfungsi sebagai bahan yang dapat mengusir kecoa dengan cepat.

Sifat anti-patogenik yang terkandung pada lemon dapat mengusir kecoa keluar dari rumah.

Untuk itu, siapkan lemon yang telah diblender kemudian tambahkan air. Pastikan agar komposisi jus lemon lebih banyak ketimbang air, jangan buat terlalu encer.

Kemudian, gunakan handuk kecil dan bersihkan seluruh perabotan rumah tangga seperti meja, kursi, dan lantai menggunakan jus lemon.

4. Ampas kopi dan petroleum jelly

Selain bermanfaat untuk masalah kecantikan, ampas kopi nyatanya juga berfungsi untuk mengusir sekaligus membunuh kecoa secara cepat.

Source : kompas

Editor : Hits

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x