Memanjangkan Rambut Dalam Hitungan Minggu Hanya dengan Mengandalkan Bahan-bahan Dapur Ini, Penasaran?
GridHITS.id -Kangen punya rambut panjang?
Tak jarang perasaan ingin lagi memiliki rambut panjang setelah potong rambut dan hasilnya kurang memuaskan.
Tapi, tak jarang dibayang-bayangi kemungkinan lain yang sering jadi masalah yaitu masalah rontok ketika rambut mulai panjang
Merawat rambut panjang memang tak semudah membalikkan telapak tangan.
Baca Juga: Kulit Cerah dan Rambut Berkilau Hanya dengan Daun Salam, Begini Cara Membuat Racikan Ajaibnya!
Bagi Anda yang rindu memiliki rambut panjang tanpa rontok bisa memulainya dengan cara alami.
Siapa sangka bahan-bahan yang ada di dapurbisa dimanfaatkan untuk memanjangkan rambut seketika.
Wah, apa saja ya kira-kira?
Melansir daiBoldsky,Anda bisa mengandalkan bahan yang kaya protein dan antioksisan.
Yuk, simak cara membuat ramuan perawatan untuk bisa memiliki rambut panjang alami!
Mayones dan lemon
Baca Juga: Hanya Bermodalkan Tauge, Rambut Jadi Tidak Mudah Rontok dan Uban Hilang Semua!
Yang perlu disiapkan hanya 2 sampai 3 sendok makan mayones dan 2 sendok makan perasan lemon.
Aduk bersamaan hingga merata.
Gunakan ramuan mayones dan lemon untuk dibalurkan ke rambut secara keseluruhan.
Lalu, diamkan selama 30 menit lanjut bilas rambut hingga bersih laiknya proses keramas.
Anda akan mendapatkan rambut panjang dan kuat jika rutin melakukan perawatan ini selama dua minggu.
Susu dan lidah buaya
Sebelum memulai, siapkan 2 sendok susu krim dan 1 sendok makan gel lidah buaya yang sudah dicuci bersih.
Campur kedua bahan tersebut ke dalam mangkuk dan aduk sampai merata.
Jika sudah, aplikasikan pada rambut, pijat kulit kepala dengan lembut.
Diamkan selama 40 menit, lalu bilas rambut, dan lanjutkan keramas.
Rambut panjang alami akan Anda miliki jika rutin melakukantreatment ini seminggu sekali.
Tertarik mencoba?