Follow Us

Minum Segelas Air Putih Sebelum Tidur Malam Ini dan Rasakan Khasiat Tak Terduga Besok Pagi!

Nita Febriani - Jumat, 14 Agustus 2020 | 19:37
Minum segelas air putih.
freepik.com

Minum segelas air putih.

GridHITS.id - Tak kalah dengan berbagai skincare yang berfungsi melindungi dan merawat kulit, air putih juga memiliki manfaat sebagai pelindung di malam hari.

Ya, air meruapakan komponen penting untuk menjaga kelembaban dan kekencangan kulit, termasuk kulit wajah.

Anda perlu mencegah terjadinya kekurangan cairan saat tidur agar kulit tetap sehat.

Baca Juga: Horor! Wanita yang Sering Begadang dan Tak Pernah Sarapan serta Kurang Minum Air Putih Mengeluh Sakit, Dokter Syok Temukan Ribuan Batu Empedu di Tubuhnya

Baca Juga: Rutin Minum Campuran Air Cuka Apel Selama Seminggu, Ini yang Akan Terjadi pada Tubuh

Kenneth Ellner, M.D., seorang dermatologist di Atalnta mengungkapkan, bila kita cukup terhidrasi saat tidur dapat menghapus kerutan atau garis halus sebagai tanda dari penuaan dini.

Asupan air yang cukup juga dapat menjaga kelembapan kulit sehingga Anda tak perlu takut kerusakan kulit akibat paparan sinar matahari hingga polusi di siang hari.

Anda juga perlu mengetahui kalau tulang rawan dan tulang belakang kita terbuat dari nyaris 80% air.

Sangat penting bagi Anda untuk menjaga tubuh terpenuhi kebutuhan cairannya setiap hari, termasuk saat tidur.

Kekurangan cairan bisa menyebabkan tulang dan sendi kehilangan pelumas alaminya, sehingga Anda akan merasakan nyeri berlebihan.

Bagi Anda dengan aktivitas fisik yang berat di siang hari, pastikan minum minimal 2 liter air putih per hari dan segelas air sebelum tidur.

Baca Juga: Lupa Sarapan dan Jarang Minum Air Putih, Tubuh Wanita Ini Dipenuhi Ribuan Benda Mengerikan hingga Dokter Kaget Dibuatnya

Source : nakita

Editor : Nita Febriani

Baca Lainnya

Latest