Ibu Ini Tak Pikir Panjang Langsung Mencak-mencak Usai Anak Perempuannya Kena Omongan Julid dari Tetangga Gegara Tak Kunjung Menikah
GridHITS.id -Mungkin sudah tak asing di telinga soal kaimat jodoh di tangan Tuhan.
Takdir mengenai jodoh tak ayal menjadi sebuah misteri bagi beberapa orang yang masih melajang.
Pembicaraan yang menyinggung jodoh juga dianggap sebagai hal yang sensitif bagi beberapa orang.
Seperti kejadian yang belum lama ini terjadi antara seorang ibu dengan tetangganya di Changsha, China.
Seorang ibu yang kesal karena anak perempuannya terus diejek belum menikah, memukuli dan membanting tetangganya di tempat umum.
Peristiwa ini terjadi di Changsha, China, pada 24 April. Seorang ibu yang tidak disebut namanya menyerang tetangganya akibat mengejek putrinya belum menikah di usia 30-an tahun.
Ibu dan anak perempuan itu hanya diketahui dengan nama keluarga Dai.
Bersama tetangganya, Nyonya dan Nona Dai bersama tetangganya sudah diamankan polisi dan menjalani proses penyelidikan.