Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Kejamnya Corona, Keluarga Bule di Lombok ini Sampai Mengamen Berkeliling Pasar Mengais Receh karena Belum Makan

Saeful Imam - Jumat, 01 Mei 2020 | 10:57
Turis asing ini mengamen di Lombok karena pandemi corona
kompas.com/Fitri

Turis asing ini mengamen di Lombok karena pandemi corona

Kejamnya Corona, Bule di Lombok ini Sampai Jadi Pengamen dan Berkeliling Pasar Mengais Receh Demi Sesuap Nasi, Ajak Istri dan Bayinya

GridHITS.id - Virus corona turut menurunkan daya beli masyarakat.

Tak hanya itu, virus covid-19 ini juga membuat masyarakat di seluruh dunia kehilangan mata pencaharian dan banyak uang.

Ini jugalah yang terjadi bule asal Rusia yang terpaksa mengamen untuk makan.

Kabar ini diketahui lewat unggahan viral di media sosial.

Viral video satu keluarga asal Rusia mengamen di Pasar Tradisional Kebon Roek, Mataram, Nusa Tenggara Barat.

Dari video yang diunggah akun Facebook @Bakeqpekan Bakeq, tampak suami istri itu membawa serta seorang bayi dalam gendongan, mengamen menggunakan alat musik accordion.

Dari hasil penelusuran Kompas.com, suami istri yang videonya viral itu bernama Mikhail (29) dan Ekaterina (28), serta bayi mereka bernama Serafima (2).

Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPA Mataram Syahrifullah mengatakan, satu keluarga asal Rusia ini telah diamankan di kantor Imigrasi, setelah video mereka viral.

Dari hasil pemeriksaan, pasangan suami istri ini mengamen untuk memenuhi kebutuhan hidup di tengah pandemi Covid-19.

"Mereka mengemis, ngamen, dan dapat uang dari warga yang kasihan. Uangnya mereka pakai membeli kebutuhan makan. Kami dapat laporan dan langsung melacak keberadaan mereka," ujar Syahrifullah saat ditemui Kompas.com di kantornya, Kamis (30/4/2020).

Source : Kompas

Editor : Hits

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x