Bukan Bulan Juni, Presiden Jokowi Ungkap Kapan Pandemi Corona Akan Berakhir: Saya Meyakini Ini
GridHits.id - Jumlah kasus virus corona di Indonesia semakin mengkhawatirkan.Meski begitu, pemerintah terus merupaya melakukan berbagai cara untuk memutus rantai persebaran momok yang menakutkan itu.Publik pun terus bertanya-tanya perihal waktu berakhirnya wabah corona.
Apalagi, tinggal menghitung hari bulan Ramadhan serta sekitar satu bulan menuju hari lebaran.Presiden Joko Widodo akhirnya ikut buka suara mengungkapkan prediksinya.Jokowi mengatakan bahwa pandemi corona pasti akan selesai di tahun 2020 ini.
Melansir Nakita.id, Sebab, vaksin untuk virus tersebut baru bisa digunakan setelah diuji selama 12 hingga 18 bulan.
Walaupun wabah ini cukup mengganggu kondisi ekonomi Indonesia, Jokowi dengan optimis menyampaikan bahwa usai wabah ini berakhir, Indonesia akan kembali bersinar berkat salah satu sektor.Ya, Jokowi mengatakan salah satu sektor yang akan kembali booming dan melesat adalah sektor pariwisata.
“Saya meyakini ini (wabah corona) hanya sampai akhir tahun, tahun depan booming di sektor pariwisata,” ungkapnya.
Baca Juga: Akhirnya Para Ahli Munculkan Dugaan Soal Fenomena Cacing yang Keluar dari Tanah, Pertanda Apa?Bukan tanpa alasan, Jokowi meyakini usai karantina berbulan-bulan, masyarakat Indonesia dan dunia tentu ingin membuang rasa jenuh dengan berlibur.Tak hanya itu, menurut Jokowi, banyak orang yang merindukan keindahan alam Indonesia, sehingga tahun 2021 nanti pariwisata akan meningkat.
“Semua orang ingin keluar menikmati kembali keindahan pariwisata, sehingga optimis itu yang harus ditingkatkan,” tambah Jokowi.