Follow Us

Bak Angin Surga di Tengah Kepanikan, Ilmuwan ini Temukan Darah Pasien Corona yang Sudah Sembuh Bisa Jadi Obat Covid-19 yang Mujarab

Saeful Imam - Sabtu, 18 April 2020 | 18:43
Ilustrasi seseorang diambil darahnya. Plasma darah diklaim dapat sembuhkan penderita corona
pxfuel.com

Ilustrasi seseorang diambil darahnya. Plasma darah diklaim dapat sembuhkan penderita corona

Bak Angin Surga di Tengah Kepanikan, Ilmuwan ini Temukan Darah Pasien Corona yang Sudah Sembuh Bisa Jadi Obat Covid-19 yang Mujarab

GridHITS.id - Wabah corona masih menjadi momok bagi masyarakat.

Apalagi penderita positifnya terus bertambah dari hari ke hari.

Kabar baiknya, pasien sembuh terus bertambah, meski yang meninggal dunia juga masih berjatuhan.

Baca Juga: Baru Saja Ditangkap Polisi, Ketua RT Penolak Jenazah Perawat Kembali Dilanda Musibah Baru, Apa?

Baca Juga: Peneliti ITB : Bila Pemerintah DKI Jakarta Ambil Kebijakan ini, Korban Covid-19 Tak Akan Mencapai Angka Puluhan Ribu

Tapi di balik kekhawatiran masyarakat, guru besar asal Amerika menemukan plasma darah dapat menumpas virus corona dari tubuh penderita sampai tuntas.

Para ilmuwan di Stanford Medicine membuat tes yang dapat mendeteksi antibodi yang diciptakan sistem kekebalan tubuh untuk menyerang virus corona, SARS-CoV-2.

Seperti melansir Newsweek, Senin (13/4/2020), dibutuhkan waktu dua hingga tiga hari untuk mendapatkan hasil dari tes ini.

Tim peneliti menggunakan sampel darah dari pasien Covid-19 dan plasma darah yang diambil dua tahun lalu, karena plasma darah ini tidak mengandung SARS-CoV-2 sebagai kontrol untuk memverifikasi tes. Dr. Thomas Montine, profesor dan ketua patologi di School of Medicine menjelaskan upaya mencari antibodi dalam plasma darah akan memberikan pandangan yang lebih komperhensif.

"Yakni tentang apa yang terjadi pada seseorang yang terinfeksi atau telah terinfeksi virus (corona)," kata Dr. Montine.

Dr. Montine mengakui tes itu bukan alat yang sempurna, tetapi itu salah satu cara yang mungkin dapat digunakan untuk membantu merancang protokol dalam mengatasi pandemi ini.

Source : kompas

Editor : Hits

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular