2. Susu
Seperti yang diketahui, susu mengandung banyak sekali protein, mineral, dan vitamin yang sangat bermanfaat untuk tubuh.
Selain itu, minum susu juga sering dikaitkan dengan pertumbuhan tulang yang sehat.
Susu mengandung protein, kalsium, fosfor, magnesium, vitamin K dan vitamin D.
Dikutip dari Healthline, protein, kalsium, fosfor dapat memperpadat tulang, sehingga dapat terhindar dari osteoporosis.
Sedangkan vitamin D yang ada dalam susu bekerja untuk membantu penyerapan kalsium dengan baik.
3. Gula
Selama ini gula sering dicap sebagai bahan makanan yang tidak sehat.
Padahal, tidak selamanya begitu. Jika dikonsumsi dengan takaran yang benar, gula memberikan segudang manfaat kesehatan.
Ketika kita mengonsumsi gula, maka tubuh akan mengubahnya menjadi glukosa.