Heboh! Pasar yang Disebut Jadi Sumber Wabah Corona Dikabarkan Buka Lagi, Warga Santai Berkurumun Jual-Beli Hewan Ekstrem Ini
GridHITS.id -Pandemi corona memang membuat dunia geger.
Terhitung sejak akhir tahun 2019 lalu, wabah ini menjangkiti masyarakat.
Mulanya wabah corona muncul pertama di Kota Wuhan, China.
Virus corona mulai menyebar dan menyebabkan puluhan ribu kematian di seluruh dunia.
Pemerintah China terpaksa menutup pasar Wuhan pada Januari 2020.
Di bulan Februari, pemerintah juga menyatakan larangan pada perdagangan dan konsumsi hewan liar.
Bahkan seluruh China saat itu juga lockdown hingga 2 bulan lamanya.
Namun setelah dinyatakan tidak ada kasus virus corona yang baru di negaranya, pasar Huanan kembali menjual hewan-hewan liar.