Follow Us

Sindiran Menohok Dokter Kandungan Atas Sikap Krisdayanti yang Pilih Liburan ke Swiss di Tengah Wabah Corona: 'Mereka Dapat Hak Istimewa'.

Safira Dita - Rabu, 25 Maret 2020 | 17:00
Krisdayanti
instagram/krisdayantilemos

Krisdayanti

Tak heran apa yang dilakuan salah satu anggota DPR terhormat dari PDIP, Krisdayanti, mendapat banyak respon heboh dari masyarakat.

Tidak ada yang mendukungnya, juga membelanya.

Baca Juga: Dijamin Ampuh! Begini Cara Buat Disinfektan Alami Untuk Tangkal Virus Corona Hanya Bermodal Cairan Pemutih

Baca Juga: Armand Maulana Tetap Gelar Konser HUT 26 Gigi di Tengah Wabah Corona Namun Tak Ada Satupun Penonton: 'Ya Sudah, Nggak Apa-Apa'

Apalagi para tenaga medis.

Malah salah seorang tenaga medis profesional yang diketahui dokter spesialis kebidanan dan kandungan, mengecam keras Krisdayanti.

Melalui akun Instagram pribadinya @dokteryusuf.spog, mengunggah foto Krisdayanti bersama suami dan dua anaknya, yang disertai caption pedas dan menohok.

“ANGGOTA DPR & KELUARGA YANG DAPAT HAK ISTIMEWA RAPID TEST CORONA,”.

Rupanya, melalui unggahan tersebut, Yusuf mengutarakan protesnya untuk Presiden Jokowi dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Seorang dokter memprotes keras liburan yang dilakukan Krisdayanti
instagram.com/dokteryusufspog

Seorang dokter memprotes keras liburan yang dilakukan Krisdayanti

Menurutnya, rapid test massal tidaklah tepat diberikan untuk para anggota DPR.

Terlebih lagi, dalam hal ini, Krisdayanti selaku anggota DPR, yang seharusnya turun ke masyarakat malash asyik berlibur di luar negeri di tengah wabah corona yang melanda Indonesia.

Source : Instagram

Editor : Hits

Baca Lainnya

Latest