Obat Pelancar Haid Alami dari Bahan Rumahan, Dijamin Ampuh!

Jumat, 30 September 2022 | 19:00
Freepik

Ilustrasi obat pelancar haid alami dari rempah rumahan

GridHITS.id -Obat pelancar haid alami dari rempah-rempahan ini bisa Anda coba di rumah sajalo.

Obat pelancar haid memang beragam dan tentunya Anda harus mencari yang masih masuk kategori aman.

Mengingat terbuat dari rempah-rempah, obat pelancar haid alami ini mungkin bisa dijadikan rekomendasi.

Wanita dalam usia produktif tentu sudah tidak asing dengan tamu bulanan yang satu ini bukan?

Siklus menstruasi sendiri biasanya terjadi sekitar 28-32 hari sekali, tergantung kondisi tubuh masing-masing.

Namun tak semua wanita memiliki siklus haid yang lancar.

Sehingga terkadang ada yang ingin mencoba obat untuk melancarkan siklus menstruasi.

Penyebab tidak lancarnya haid pun berbeda-beda.

Ada yang dari kondisi kesehatanan, makanan yang dikonsumsi, hingga hormon yang 'berantakan'.

Bahkan faktor suasana hati hingga stres pun bisa menjadi faktor kurang lancarnya haid.

Namun Anda tak perlu khawatir sebab ada rempah alami yang bisa dijadikan obatnya, apa saja?

Baca Juga: Yakin Gak Mau Coba? Obat Pelancar Haid dari Buah-buahan Ini Ampuh Lho

Melansir dariKompas,inilah obat pelancar haid alami yang datang dari rempah tanah air.

1. Jahe

Jahe digunakan sebagai obat herbal untuk mengobati menstruasi yang tidak teratur, tetapi belum ada penjelasan ilmiah yang membuktikannya.

Tidak hanya untuk pelancar haid, jahe juga memiliki manfaat lain terkait menstruasi, salah satunya meredakan nyeri.

Sebuah studi klinis tahun 2014 terhadap 92 wanita dengan pendarahan menstruasi berat menunjukkan, konsumsi suplemen jahe setiap hari dapat membantu mengurangi jumlah darah yang hilang selama menstruasi.

Mengonsumsi 750 hingga 2.000 mg bubuk jahe selama 3 atau 4 hari pertama menstruasi juga telah terbukti efektif untuk mengatasi haid yang menyakitkan.

2. Kayu manis

Kayu manis tampaknya bermanfaat untuk berbagai masalah menstruasi.

Penelitian dari tahun 2014 menemukan, kayu manis bermanfaat sebagai pelancar haid dan merupakan pilihan pengobatan yang efektif untuk wanita dengan PCOS, meskipun penelitiannya masih sedikit.

Kayu manis juga telah terbukti secara signifikan mengurangi nyeri haid dan pendarahan serta meredakan mual dan muntah yang berkaitan dengan dismenore primer.

3. Cuka sari apel

Baca Juga: Obat Pelancar Haid Alami yang Enak, Sayang Banget Kalau Enggak Coba!

Penelitian pada tahun 2013 menunjukkan, minum 15 ml cuka sari apel setiap hari dapat mengembalikan menstruasi ovulasi pada wanita dengan PCOS.

Penelitian lebih lanjut masih diperlukan untuk memvalidasi hasil penelitian tersebut, karena penelitian baru melibatkan tujuh peserta.

4. Nanas

Nanas adalah obat herbal yang untuk masalah menstruasi, salah satunya untuk pelancar haid.

Nanas mengandung bromelain, enzim yang diklaim dapat melembutkan lapisan rahim dan mengatur menstruasi, meskipun hal ini belum terbukti.

Untuk itu, bromelain mungkin memiliki sifat anti-inflamasi dan penghilang rasa sakit.

Nah itu dia berbagai obat pelancar haid alami yang bisa Anda coba.

Baca Juga: 5 Obat Pelancar Haid Alami yang Ada di Dapur Rumahan Saja

Artikel ini telah tayang diKompasdengan judul4 Obat Herbal Pelancar Haid

Editor : Rachel Anastasia

Baca Lainnya