4 Obat Herbal Menurunkan Tensi Tinggi, Coba Sekarang di Rumah!

Sabtu, 20 November 2021 | 10:45
pixabay

obat herbal menurunkan tensi tinggi

GridHITS.id - Selama ini banyak dicari orang, inilah diaobat herbal menurunkan tensi tinggi.

Jika Anda sedang mencari obat herbal untuk tekanan darah tinggi, artikel ini cocok untuk Anda.

Kesehatan adalah sesuatu hal yang sangat penting untuk dijaga.

Terlebih pada saat ini diketahui pandemi belum juga usai di seluruh dunia.

Salah satu masalah kesehatan yang sering diidap seseorang adalah tekanan darah tinggi atau hipertensi.

Kondisi kesehatan ini biasanya disebabkan oleh penumpukan kolesterol pada tubuh.

Jika tidak segera diatasi, bukan tidak mungkin masalah kesehatan ini makin parah dan menyebabkan penyakit kronis seperti jantung koroner dan stroke.

Ada beragam banyak cara yang bisa dilakukan untuk menyembuhkan tensi tinggi.

Beberapa di antaranya adalah mengonsumsi obat herbal yang ada di bawah ini:

Baca Juga: Komedian Rony Dozer Meninggal Dunia, Sempat Keluhkan Kolesterol Naik Setelah Makan Nasi Padang Semalam, Seperti Ini Penjelasan Medis

Bawang putih

Bawang putih ternyata bisa digunakan untukobat herbal menurunkan tensi tinggi yang dapat ditemukan dengan mudah.

Jenis bahan alami itu mampu meningkatkan produksi asam nitrat sehingga aliran darah menjadi lebih lancar.

Dengan begitu, tekanan darah pun bisa lebih stabil.

Anda perlu merendam satu siung bawang putih dalam 100 ml air terlebih dahulu. Lakukan langkah tersebut selama enam hingga delapan jam.

Setelah itu, minum air bawang putih secara rutin.

Untuk memudahkan, Anda bisa merendam bawang putih di malam hari, lalu minum airnya di pagi hari.

Bluberi dan lemon

Laman Tuasaude merekomendasikan bluberi untuk mengatasi tekanan darah tinggi.

Baca Juga: Mengenal Gagal Jantung Penyebab Meninggalnya Hanna Kirana dan Cara Cegahnya, Penyebab Kematian Terbanyak di Dunia, Hati-hati!

Supaya efek antioksidan yang terkandung dalam jenis buah itu bisa terserap tubuh secara maksimal, cobalah untuk mengkombinasikannya dengan lemon.

Daun zaitun

Obat herbal menurunkan tensi tinggi yang selanjutnya adalah daun zaitun.

Caranya, masukkan 2 sdm bubuk daun zaitun dalam 500 ml air rebus.

Diamkan dulu selama lima hingga 10 menit kemudian saring air tersebut.

Minum air daun zaitun sebanyak tiga hingga empat kali dalam sehari.

Teh hibiscus

Teh hibiscus adalah teh yang terbuat dari kembang sepatu.

Mengutip dari Tuasaude, kandungan dalam jenis teh itu efektif menurunkan tekanan darah.

Baca Juga: Tak Perlu Beli Obat Mahal, Ini Ramuan untuk Menormalkan Detak Jantung

Jadi, teh hibiscus cocok dikonsumsi oleh penderita hipertensi.

Ada banyak produk teh hibiscus yang dijual di pasaran.

Namun, tidak ada salahnya untuk membuat jenis teh itu sendiri.

Cobalah untuk minum teh hibiscus satu hingga dua kali dalam sehari.

Jangan lupa untuk memberikan jarak selama delapan jam jika Anda ingin minum teh tersebut lebih dari sekali.

Itulah dia tadiobat herbal menurunkan tensi tinggi yang bisa Anda coba sendiri di rumah manfaatnya.

Baca Juga: Tak Perlu Beli Obat Mahal, Ini Ramuan untuk Menormalkan Detak Jantung

Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul "4 Obat herbal tekanan darah tinggi yang bisa Anda coba"

Editor : Averus Al Kautsar

Sumber : Kontan.co.id

Baca Lainnya