Cara Mengolah Daging Qurban Supaya Empuk, Cukup Pakai Daun Pepaya!

Senin, 19 Juli 2021 | 18:16
Pixbay.com

cara mengolah daging Qurban supaya empuk

GridHITS.id - Begini cara memasak daging kurban supaya empuk.

Tak terasa kita sudah memasuki Hari Raya Idul Adha 2021.

Saat perayaan idul Adha, umat islam biasanya mendapatkan daging sapi maupun kambing.

Berbagai olahan daging pun disajikan.

Namun sayang, masih banyak yang bingung cara memasak daging.

Baca Juga: Baru Terungkap Sekarang, Siapa Sangka Jagung Manis Simpan Bahaya yang Bisa Membuat Mati Muda, ini Penjelasan Ahli

Pertanyaannya, gimana ya membuat daging agar empuk supaya nikmat ketika dimakan?Tenang Kawan Puan, berikut ini PARAPUAN akan bagikan beberapa tips yang bisa kamu coba nanti.

Melansir Sajian Sedap, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan agar daging lembut dan empuk ketika dikunyah yakni:

1. Daun Pepaya

Salah satu cara efektif untuk membuat daging empuk adalah dengan daun pepaya.

Caranya, kamu hanya perlu meremas daun pepaya hingga sarinya keluar.Kemudian bungkus daging dengan daun beberapa saat sebelum dimasak.

2. NanasSelain daun pepaya, nanas juga bisa digunakan untuk membuat daging empuk.Ambil sedikit nanas, kemudian balurkan ke daging yang hendak dimasak.Tapi awas, sifat asam dalam nanas bisa membuat tekstur daging hancur jika digunakan terlalu banyak.

3. Baking SodaBaking soda juga bisa digunakan untuk melunakkan daging.Caranya, rendam daging ke dalam larutan air yang sudah dicampur baking soda.Kemudian tiriskan jika sudah akan dimasak.

Baca Juga: Selama Ini Kita Salah, Daging yang Beku Ternyata Tak Boleh Dicairkan dengan Cara Direndam Air, Kalau Nekat Dilakukan Nyawa Keluarga Terancam

4. Mengubah BentukCara lain yang juga efektif adalah dengan memotong daging kecil-kecil.Memotong daging ke ukuran yang lebih kecil bisa membuat bumbu merasuk dan daging empuk saat dimasak.Nah Kawan Puan, mudah bukan tips melunakkan daging di atas?

Baca Juga: Satu Indonesia Harus Tahu, Rupanya Semudah Ini Tips Hindari Kolesterol Naik Usai Santap Nikmatnya Daging KurbanKamu bisa mencobanya nanti saat perayaan Hari Raya Idul Adha ya! Semoga berhasil.

Artikel ini telah tayang di Parapuan.co dengan judul Sebentar Lagi Idul Adha, Ini Tips Memasak Daging Kurban agar Empuk

Editor : Rachel Anastasia Agustina

Sumber : Parapuan

Baca Lainnya