Dulu Begitu Berprestasi dan Populer, Penyanyi Cantik Era 90an Ini Sekarang Harus Rela Banting Setir Jadi Tukang Sampah Demi Sesuap Nasi

Jumat, 09 Juli 2021 | 17:31
YouTube.com/Lawak Hangit

Alina Hassan, penyanyi tenar era 90-an yang sempat jadi tukang sampah.

GridHITS.id -Punya karier cemerlang di era 90an,penyanyi cantik ini sekarang harus rela jadi tukang sampah.

Tak sedikit orang yang bercita-cita bisa bekerja di dunia hiburan dan menjadi populer.

Salah satu profesi di dunia hiburan yang diidam-idamkan oleh banyak orang adalah penyanyi.

Bukan tanpa alasan, dengan menjadi penyanyi kita bisa dikenal oleh banyak orang dan juga bergelimang harta.

Namun bagaimana, jika kesuksesan seorang penyanyi tiba-tiba runtuh dan harus memaksa sang penyanyi banting setir cari penghasilan lain.

Sosok tersebut ialah penyanyi asal Malaysia, Alina Hassan.

Alina Hassan dulu sangat dikenal sebagai penyanyi papan atas dengan berbagai penghargaan yang berhasil diraih.

Salah satu lagu Alina Hassan yang berjudul Dingin sangat meledak di pasaran.

Baca Juga: Niat Hati Cari Duit Banyak Jadi TKW di Malaysia, Wanita Muda Asal Madiun Ini Justru Tak Terima Gaji dan Kerap Disiksa: 'Dipukul Setiap Hari'

Suara emas Alina Hassan menyanyikan senandung bertajuk 'Dingin' membuat lagu itu meledak di pasaran.

Alina diketahui memenangkan beberapa penghargaan musik bergengsi di antaranya ialah Sinaran Pasport Kegemilangan 1996 dan Kilauan Emas 2013.

Walau dikenal sebagai penyanyi berprestasi, nama besarnya kini justru makin meredup.

Hinggasejaktahun 2018, Alina diketahui memilih untuk beristirahat dari gemerlapnya dunia hiburan, namun kini hidupnya justru semakin sulit.

Nama besar Alina Hassan tak lagi terdengar, setelah rehatnya dari dunia hiburan, perjalanannya kembali terasa begitu berat.

Hampir tak ada lagi tawaran bernyanyi untuknya walau Alina telah menelurkan 4 album rekaman di masa kejayaannya.

Adapun tawaran bernyanyi, Alina mengungkapkan jika bayaran yang dijanjikan sangat rendah.

"Bahkan jika ada tawaran, bayarannya sangat rendah," ujar Alina, seperti dikutip dariTribun Jakarta.

Baca Juga: Keluarga Gen Halilintar Disebut Diusir dari Malaysia dan Sering Minta Diskon Saat Belanja, Atta Halilintar Mengaku Kesal: 'Itu Gosip, Pencemaran Nama Baik'

Namun kehidupan mesti berjalan, dapur harus mengebul agar keluarganya bisa bertahan hidup.

Ia bahkan rela melakukan pekerjaan yang mungkin tak pernah terpikirkan sebelumnya, asalkan pekerjaan tetap itu menjanjikan bayaran yang tetap pula.

Alina pun bekerja sebagai penjaga keamanan merangkap petugas kebersihan di Suria KLCC, sebuah pusat perbelanjaan di Kuala Lumpur, Malaysia.

Pekerjaan ini digelutinya semata-mata demi menghidupi keluarga.

Untunglah tahun 2018 lalu Alina terpilih mengikuti acara Mentor Otai di Malaysia.

Alina tampaknya mulai kembali ke dunia tarik suara yang membesarkan namanya.

Tampak pada video yang diunggah Januari 2019 lalu, Alina tengah tampil bernyanyi di pinggir jalan ataubuskingbersama kelompok musik.

Baca Juga: Heboh Aib Keluarganya yang Dianggap Seenaknya Sendiri di Malaysia Terbongkar, Atta Halilintar Kini Ngamuk Lantaran Ibunya Jadi Bahan Lelucon: 'Enggak Lucu Bos!'

Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul Dulu Terkenal dan Bergelimang Harta, Penyanyi Cantik Ini Sekarang Merana hingga Jadi Tukang Angkut Sampah untuk Bertahan Hidup

Tag

Editor : Rachel Anastasia Agustina

Sumber Grid.ID