Portal Baru Ini Link Pendaftaran CPNS 2021, Jangan Sampai Keliru!

Kamis, 03 Juni 2021 | 10:00
tribunnews.com

link pendaftaran CPNS 2021

GridHITS.id – Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil sudah di depan mata, catat link pendaftaran CPNS 2021 di artikel ini.

Profesi sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN), terutama CPNS nampaknya masih menjadi favorit hampir semua orang di tanah air.

Bagaimana tidak, jaminan hidup tentram di masa tua membuat profesi ini mejadi rebutan setiap tahunnya.

Pada tahun ini, pemerintah akan membuka hampir 1,3 juta formasi atau posisi dari tingkat pusat hingga daerah.

Dikatakan oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo bahwa jumlah formasi yang diperlukan sebanyak 1.275.387 posisi untuk lulusan sarjana maupun SMA.

Baca Juga: Pendaftaran CPNS 2021 Harus Diundur, Pelajari Lagi Dokumen Persyaratan Sebelum Daftar di Portal SSCASN

Informasi terakhir yang dibagikan oleh pemerintah mengatakan bahwa pendaftaran seleksi CPNS diundur yang mulanya dibuka muali 30 Mei 2021.

Hingga saat ini, jadwal terbaru seleksi CPNS masih belum diturunkan.

Tetapi, bocorannya seleksi CPNS 2021 akan dibuka pada bulan Juni ini.

Untuk itu, alangkah lebih baiknya bagi kamu yang ingin mendaftar segera mempersiapkan diri.

Sudah tahu link pendaftaran CPNS 2021?

Untuk mendaftar sebagai calon Aparatur Sipil Negara, pemerintah sudah menyediakan portal SSCASN.

Namun, perlu kamu ketahui, ada 3 laman dalam portal SSCASN yang disediakan pemerintah berdasarkan jalur yang ditentukan, yakni kedinasan, PPPK, dan CPNS.

Maka dari itu, kamu perlu mencermatinya agar tidak keliru.

1.Laman SSCASN DIKDN di link https://dikdin.bkn.go.id/ untuk seleksi sekolah kedinasan.

2. Laman SSCASN di link https://sscndaftar.bkn.go.id/login untuk seleksi CPNS.

3. Laman SSCASN P3K di link https://ssp3k.bkn.go.id/ untuk seleksi PPK.

Baca Juga: Batal Dibuka Akhir Mei, Lowongan Pendaftaran CPNS dan PPPK 2021 Akan Dibuka Juni?

Jika kamu ingin mendaftar sebagai CPNS 2021, maka pilih laman nomor 2.

Fitur tersebut merupakan salah satu bentuk peningkatan yang dilakukan oleh pemerintah dengan tujuan agar peserta seleksi ASN tidak perlu mengunggah sejumlah dokumen pada saat melakukan pendaftaran.

Adapun dokumen-dokumen yang dimaksud ialah ijazah, Surat Tanda Registrasi (STR), Nomor Unik Pendidik dan Tenaga Kependidikan (NUPTK).

“Portal SSCASN akan terintegrasi dengan data NIK di Dukcapil, data Dapodik Kemdikbud, data STR di Kementerian Kesehatan,

dan akses data ijazah dan akreditasi Perguruan Tinggi di Kementerian Ristekdikti,” kata kepala BKN, Bima Haria Wibisana dikutip dari Tribunnews.com.

Portal ini juga menguntungkan bagi para peserta lantaran mereka dapat melihat seluruh formasi yang ditawarkan pemerintah dalam seleksi ASN.

Tidak seperti sebelumnya, peserta hanya bisa melihat ketersediaan formasi satu persatu di website masing-masing instansi.

Nah, itu dia link pendaftaran CPNS 2021 yang perlu kamu catat.

Baca Juga: Jangan Terlewat, Berikut Formasi CPNS 2021 Beserta Jadwal Lengkapnya

Sebagai informasi tambahan, pemerintah sudah membocorkan sejumlah formasi CPNS terbanyak di pusat sampai daerah.

Formasi CPNS 2021 di Instansi Pusat: Penjaga Tahanan, Analisis Perkara Peradilan, Pemeriksa, Analisis Hukum Pertahanan, Perawat

Formasi CPNS 2021 Tingkat Provinsi

1. Kesehatan: Perawat, Dokter, Asisten Apoteker, Perekam Medis, Bidan

2. Teknis: Polisi Kehutanan, Pengelola Keuangan, Pranata Komputer, Pengelola Perpustakaan, Penyuluh Pertanian

Formasi CPNS 2021 Tingkat Kabupaten/Kota

1. Kesehatan: Perawat, Bidan, Dokter, Apoteker, Pranata Laboratorium Kesehatan

2. Teknis: Auditor, Penyuluh Pertanian, Pengelola Keuangan, Pengelola Pengadaan Barang/Jasa, Polisi Pamong Praja

Sekian informasi link pendaftaran CPNS 2021 dan sedikit tentang formasi CPNS 2021.

Selamat mencoba!

Baca Juga: CPNS Formasi Guru Ditiadakan Namun PPPK Tetap Dapat Tunjangan Sama, Berikut Besaran Gajinya

Editor : Rachel Anastasia Agustina

Sumber : Tribunnews.com

Baca Lainnya