GridHITS.id - Sayur kangkung banyak disukai karena tanaman ini mudah ditemui di mana-mana.
Apalagi, harga sayuran kangkung ini pun sangat terjangkau.
Dengan harga Rp2000 hingga Rp4000 satu ikat, kita bisa memasak sayur kangkung di rumah.
Ada banyak olahan kangkung seperti dilalap, ditumis, dan dibuat sayuran.
Sayur kangkung sangat sedap disajikan dengan nasi hangat.
Selain enak disantap, sayur kangkung sarat dengan vitamin, bahkan bisa menjadi obat bagi beberapa penyakit tertentu.
Mengonsumsinya dengan memasaknya atau meminum air rebusannya.
Selain di rumah makan dan resto, banyak ibu rumah tangga yang senang memasak kangkung.
Sayangnya, saat memasaknya sendiri, kadang warnanya menjadi gelap, tidak menarik, serta segar.
Baca Juga:Nyesel Baru Tahu, Minum Air Rebusan Kangkung Ternyata Buat Tubuh Rasakan Segudang Manfaat Ini
Hal ini berbeda dengan penampilan sayur ini di resto bahkan warteg yang terlihat hijau dan segar.
Ternyata, koki bocorkan resepnya lo, yuk simak pembahasannya.
Ternyata ini, bocoran koki agar kangkung jadi tetap hijau warnanya.
1. Pilih Bahan yang Berkualitas dan Besar
Saat membeli di pasar atau pedagang, pilih kangkung yang berkualitas.
Kangkung ini besar dan sedikit lebih tebal sehingga tidak mudah layu.
Tetapi ingat, tumis batangnya dulu, setelah matang baru masukan daunnya.
2. Siapkan, Aduk, dan Campur bumbu dalam mangkuk
Dengan cara ini, proses memasak kangkung akan lebih cepat dan menghindarkannya dari layu dan hitam.
Biasanya saat memasak kangkung, kita menggunakan saus tiram, taoco, terasi, kecap manis, dan garam.
Nah, agar kangkung tidak perlu dimasak terlalu lama, campur dulu aneka bumbu dalam mangkuk.
Kalau perlu bersama air (kalau pakai).
Begitu kangkung berubah warna setelah ditumis, langsung siram campuran bumbu.
Begitu mendidih, langsung angkat dan langsung disantap.
3. Dibuat kangkung hotplate
Siapkah piring hotplate dari baja.
Panaskan sampai panas betul.
Sementara itu, siapkan juga saus atau bumbu kangkung yang panas.
Baca Juga:Wow, Cuma Minum Air Rebusan Kulit Jeruk Setiap Hari Bisa Buat Tubuh Berubah Jadi Begini
Taruh hotplate di meja makan.
Segera saja taruh kangkung di atasnya dan siramkan dengan saus.
Kangkung tidak ditumis dalam wajan sehingga warnanya pasti masih hijau dan segar.
Kunci utama kangkung yang berwarna hijau adalah langsung disantap dan dihabiskan setelah matang.
Coba pikirkan, di restoran, kangkung yang tersaji langsung dihabiskan begitu sampai di meja kita kan?
Itu sebabnya kangkung masih optimal warna hijau dan kerenyahannya.
Coba dibungkus ke rumah.
Tampilannya juga pasti sudah agak menghitam.
Yuk, coba masak kangkung ini di rumah, setidaknya dengan resep iniwarna kangkung akan hijau cantik dan tidak menghitam sejak dari wajan.
Kangkung yang seperti ini pasti lebih disukai keluarga, hingga makan sayur pun jadi lebih berselera.
Sebagian artikel ini telah ditulis di SajianSedap.com dengan judul :Pantas Warnanya Tetap Bisa Hijau, Terungkap Cara Masak Kangkung agar Daunnya Tidak Menghitam dan Layu