Penderita Diabetes Bisa Bernapas Lega, Deretan Makanan Enak Ini Ternyata Boleh Dikonsumsi Asal Tetap Menjaga Porsi

Minggu, 24 Januari 2021 | 07:00
Freepik

Penderita Diabetes Bisa Bernafas Lega, Deretan Makanan Enak Ini Ternyata Boleh Dikonsumsi Asal Tetap Menjaga Porsi

GridHITS.id - Deretan makanan enak ini ternyata boleh dikonsumsi olehpenderita dibates asal tetap menjaga porsi.

Diketahui bersama jika pemicudatangnya penyakit diabetes biasanya banyak ditemui karena pola hidup.

Pola hidup dengan makan dan minum yang burukdiketahui dapat memicu penyakit diabetes itu sendiri.

Baca Juga:Bukan Diabetes Saja, Ternyata Ini Penyakit Mematikan Lainnya yang Mengintai Jika Kita Berlebihan Konsumsi GulaOleh karenanya, banyak pemilik penyakit diabetes yang harus melakukan diet sehat demi menurunkan gula darah.

Sebagai informasi, ternyata diet diabetes sendiri sudah dikenal sejak lama yakni sekitar tahun 1550 SM.

Saat itu pengidap kencing manis dilarang makan dan dengan sengaja dibuat kelaparan supaya gula darahnya tidak naik.

Perkembangan diet selanjutnya mengatur asupan makanan dengan ekstraketat dan sangat kaku. Makanan harus ditimbang, yang ini harus sekian gram, yang itu dilarang.

Memasuki abad 21, konsep lama diet diabetes banyak berubah karena adanya berbagai penelitian yang didiskusikan pada pertemuan-pertemuan ilmiah internasional.

Kini diet diabetes yang serba ketat, bergeser ke diet bebas yang membolehkan diabetes menikmati semua makanan.

Baca Juga:Bukan Pola Hidup yang Buruk, Ternyata Hal Tak Terduga Ini Juga Jadi Pemicu Diabetes Tipe 2, Hati-hati!

Dirangkum oleh GridHITS, halini ditegaskan oleh ahli gizi RS Husada Utama Surabaya, Titik Jayanti, dalam kanal www.husadautamahospital.com.

“Diet yang ketat malah membuat pasien diabetes mengalami kurang gizi. “Harus tetap makan tiga kali sehari, tapi porsinya harus dibatasi,” ujar Titik (12/01/2018) yang dikutip GridHITS dari GridHealth.

Titik kemudian membagikan resep memasak satu paket komplet yang aman di konsumsi pasien diabetes.

Misalnya, kentang panggang, semur ayam kering, setup brokoli, buncis, wortel dan rolade tahu sayur.

Untuk membuat kentang panggang, setelah dicuci, kentang tidak dikupas melainkan langsung di bungkus dengan aluminium foil.

Kentang kemudian dimasukkan ke dalam oven selama 60 menit dengan suhu 170 derajat Celcius. Aluminium foil membuat kelembapan kentang terjaga. Tekstur kentang pun mirip kentang rebus.

Titik menambahkan, semua menu yang diajarkan lebih cocok dikonsumsi pasien diabetes pada malam hari.

Sebab, karbohidrat yang diberikan adalah kentang. Jenis umbi-umbian itu mengandung karbohidrat lebih rendah dari pada nasi.

Dia memaparkan, dua kentang yang disajikan menjadi pengganti dari 100 gram nasi (porsi ukuran sedang), sedangkan kandungan kalorinya hanya 175 kalori.

Baca Juga:Lupakan Pahitnya, Mulai Besok Coba Rutin Rebus Pare 10 Menit Lalu Minum Airnya dan Lihat Perubahan Luar Biasa Pada Tubuh

Setup sayur yang disajikan mewakili vitamin dan mineral. Semur ayam kering mengandung protein nabati dan rolade tahu untuk protein nabati.

”Paket komplet seperti ini punya kandungan gizi lengkap,”ulas Titik.

Namun, untuk setup sayur, Titik menyarankan pasien menggunakan minyak jagung yang rendah kolesterol.

Demikian juga halnya dengan semur ayam kering, ada kecap nonkalori yang tidak mengandung glukosa sehingga aman untuk pasien diabetes yang takut mengonsumsi kecap.

”Orang diabetes itu mudah lapar. Malam hari mereka tetap bisa makan dan disiasati dengan makanan kaya serat yang awet dalam perut sehingga tak mudah lapar,” ucapnya.

Artikel ini sudah pernah tayang di GridHealth.id dengan judul: Penyandang Diabetes Ternyata Boleh Makan Enak Asalkan Menjaga Porsi

Tag

Editor : Rachel Anastasia Agustina

Sumber Gridhealth