Sampai Rela Keuangan Bulan Ini Boros, Hobi Baru Kirana Larasati Ini Ternyata Baik Untuk Kesehatan Mental
GridHITS.id- Anda pasti sudah tak asing dengan pemeran Safina dalam film Perempuan Punya Cerita, Kirana Larasati.
Kirana Larasati sering membagikan kegiatan sehari-harinya melalui sebuah unggahan di Instagram.
Pada Rabu (30/9/2020) lalu misalnya, mantan istri Tama Gandjar itu mengunggah foto bersama kenalannya.
"Seneng banget bisa kenalan sama Inka @skepticola yang super chill and smart, dan ternyata suka yoga juga," ucap Kirana Larasati.
Diketahui Kirana Larasati sedang pergi berlibur ke Kalimaya dan melakukan banyak hal.
Selain melakukan yoga di tepi laut bersama kenalannya, Kirana Larasati melakukan aktivitas lain yang tak kalah baik untuk kesehatan.
Baru-baru ini Kirana Larasati membagikan kegiatan sehari-harinya melalui sebuah unggahan di Instagram.
Kegiatan yang mantan istri Tama Gandjar itu lakukan adalah melakukan olahraga menyelam atau scuba diving.
Hal tersebut diketahui dari unggahan Kirana Larasati di Instagram pada Sabtu (3/10/2020).
"Check dive dulu," ucap Kirana Larasati.
Bahkan Kirana Larasati sampai mengeluarkan uang lumayan banyak untuk menekuni hobi barunya ini.
"Gara2 trip sama beliau juga, akhirnya aku belanja alat2 diving yang lumayan membuat boncos bulan ini," paparnya.
Olahragascuba divingyang dilakukan Kirana Larasati tersebut ternyata tak hanya menyenangkan tetapi menyehatkan.
Melansir dariScuba Diver Life, olahragascuba divingatau menyelam punya tiga manfaat bagi kesehatan.
Kesehatan mental
Menyelam di bawah lautdan melihat ikan menimbulkan perasaan menenangkan.
Banyak orang menjadikanscuba diving sebagai cara kembali ke alam dan menghilangkan stres.
Keterampilan sosial
Scuba divingdilakukan dalam tim sehingga kesempatan bertemu dengan banyak orang tinggi.
Dengan begitu Anda bisa berinteraksi satu sama lain dan bisa jadi menjadi teman.
Meningkatkan kesadaran pada lingkungan
Scuba divingmembuat Anda lebih menghargai laut dan mempelajari betapa rapuhnya laut.
Jadi kegiatan yang dilakukan Kirana Larasati ini tak sekedar menyenangkan tetapi menyehatkan ya!