Jika Tidak Ingin Timbangan Berat Badan 'Menjerit', Jangan Lakukan Hal-hal Ini Lagi Setelah Makan
GridHITS.id - Tubuh ramping menjadi idaman banyak perempuan.
Apalagi kalau bukan karena menunjang penampilan dan rasa percaya diri.
Namun kebiasaan-kebiasaan buruk yang sering dilakukan setelah makan ini bisa jadi momok menakutkan.
Pasalnya, kebiasaan tersebut bisa menaikkan berat badan.
Selain bikin gemuk, kebiasaan ini juga dapat memengaruhi laju metabolisme dan pencernaan Moms, loh.
Baca Juga: Bibir Mendadak Terasa Gatal? Ternyata Kondisi Tersebut Jadi Salah Satu Gejala Awal Alergi Kosmetik
Melansir dari Boldsky, berikut kebiasaan yang biasa Moms lakukan setelah makan dan ternyata bikin gemuk:
1. Tidur
Tidur segera setelah mengonsumsi makanan memperlambat proses pencernaan yang mengarah ke lambung.
Ini juga salah satu faktor penting yang menyebabkan kenaikan berat badan.
Moms harus menunggu selama dua jam setelah makan dan kemudian tidur jika Moms benar-benar ingin tidur.
2. Malas
Merupakan kebiasaan umum duduk dan bersantai setelah makan.
Ini akan membuat kenaikan berat badan.
Berjalan kaki selama 15 hingga 20 menit setelah makan meningkatkan metabolisme.
Ini juga membantu pencernaan dan mencegah kembung.
3. Melonggarkan ikat pinggang
Ini bisa mengendurkan otot perut Moms yang menyebabkan perut lebih besar yang menonjol keluar.
Setelah makan berat, kita selalu melonggarkan ikat pinggang dan ini harus dihindari.
4. Mandi
Mandi setelah makan malam memperlambat proses pencernaan dan metabolisme.
Ini memperlambat aliran darah menuju perut dan menurunkan suhu tubuh.
Kedua hal ini dapat memperlambat proses pencernaan.
5. Merokok
Kebanyakan orang memiliki kebiasaan merokok setelah makan.
Meskipun merokok tidak baik untuk kesehatan, itu lebih berbahaya setelah makan.
Merokok dapat menyebabkan keasaman, detak jantung meningkat, dan bahkan kenaikan berat badan.
6. Olahraga berat
Olahraga berat dapat meningkatkan tekanan darah dan suhu tubuh Moms.
Ini juga dapat menyebabkan sakit perut dan kram.
7. Makan buah
Perut tidak bisa mencerna buah segera setelah makan.
Mereka akan membusuk di perut Moms karena pencernaan yang lambat.
Makan buah satu jam sebelum makan berat.
(Artikel ini sudah tayang di Nakita.id dengan judul: Pantang Dilakukan, Segera Hentikan Kebiasaan Setelah Makan Ini Jika Tak Ingin Tubuh Jadi Gemuk)