Meski Terlihat Sudah Serius, Rizky Billar Mengaku Akan Nekat Lakukan Hal ini Jika Dirinya Ditolak Lesty Kejora

Rabu, 26 Agustus 2020 | 13:26
YouTube BENI MULYANA SOPIAN

Rizky Billar dan Lesty Kejora

Meski Terlihat Sudah Serius, Rizky Billar Mengaku Akan Nekat Lakukan Hal ini Jika Dirinya Ditolak Lesty Kejora

GridHITS.id-Beberapa waktu lalu Rizky Billar dan Lesty Kejora berhasil menyita perhatian masyarakat secara luas.

Bagaimana tidak? Penampilan Rizky Billar dan Lesty di panggung megah ulang tahun stasiun televisi swasta berhasil membuat jutaan penonton histeris.

Billar dan Lesty tak henti-henti umbar kemesaraan di atas panggung.

Baca Juga: Bukan Hanya Fans, Rizky Billar Bongkar Sosok Tak Terduga yang Mendukung Keras Hubungannya dengan Lesty Kejora

Baca Juga: Patahkan Harapan Banyak Orang, Peramal Kondang Ini Sebut Lesty Kejora dan Rizky Billar Tak Ada Aura Jodoh, Ini Alasannya

Bahkan di belakang panggung sekalipun Lesty dan Billar nampak menikmati waktu bersama.

Saat berada di atas panggung Lesty dan Billar pun dicecar beberapa pertanyaan.

Salah satu pertanyaannya adalah sikap Billar apabila nantinya Lesty menolak dirinya.

"Kalau kamu ditolak Lesty maka kamu akan?" Tanya Andre Taulany pada Billar dalam kanal Youtube Surya Citra Televisi (SCTV).

Billar mengaku, dirinya akan berusaha ikhlas dan lapang dada.

"Legowo," jawab Billar singkat.

Baca Juga: Bak Bumi dan Langit, Rizky Billar-Lesty Kejora Umbar Keromantisan Saat Rizki DA-Nadya Mustika Harus Pisah Rumah

Baca Juga: Tak Henti-henti Nyinyir Lesty dan Rizky Billar, Calon Mantu Iis Dahlia Dapat 'Tamparan' Keras dari Sosok ini : Haram Juga Dong Lo!

Andre pun penasaran mengapa Billar begitu pasrah jika ditolak.

"Legowo? Kamu tidak akan berusaha untuk mempertahankan?" Tanya Andre lagi.

Menurut Billar, jika Lesty tak mau dengan dirinya ia tak ingin memaksa.

Pada dasarnya hubungan yang dijalin karena adanya keterpaksaan akan tidak baik ke depannya.

"Ya karena kan sesuatu yang dipaksakan akan tidak baik," ungkap Billar.

Andre pun terkagum-kagum dengan jawaban bijak Billar saat itu.

"Keren jawabannya, jadi lebih baik melepaskan?" Kata Andre.

Baca Juga: Hubungan Keduanya Tak Lagi Canggung Satu Sama Lain, Lesty Kejora Ternyata Punya Panggilan Sayang Tersendiri untuk Rizky Billar

Baca Juga: Dituding Hanya Pansos Pada Lesty Kejora dan Rizky Billar Lantaran Tak Laku di TV Hingga Permasalahkan Kata Anjay, Lutfi Agizal Malah Sebut Generasi Muda Sudah Dirusak

Billar pun berterus terang akan melepas Lesty jika itu membuat sang biduan bahagia.

"Iya, melepasmu bahagia," tutup Billar.

Tag

Editor : Saeful Imam

Sumber YouTube