GridHITS.id -Beberapa hari lalu pemerintah menerapkan tidak pulang kampung kepada masyarakat.
Hal ini karena dapat menyebarkan virus corona kepada sanak saudara yang sudah lansia di kampung halaman.
Di sisi lain, PT Kereta Api Indonesia (KAI) mendukung kebijakan pemerintah denganrefund100% pada pelanggan.
Baca Juga: Biasanya Positif, Mbah Mijan Posting Hal Mengejutkan Tentang Wabah : Tak Kusangka Kejamnya Corona
Kini, PT Kereta Api Indonesia (KAI) mengambil kebijakan dengan membatalkan sejumlah perjalanan KA untuk menekan penyebaran corona virus.
Kepala Humas PT KAI Daerah Operasional (Daop) 1 Jakarta Eva Chairunisa mengatakan, ada 44 KA jarak jauh keberangkatan dari Jakarta yang dibatalkan untuk periode 1 April-1 Mei 2020.
"Secara total pada tanggal 1 April sampai dengan 1 Mei 2020 terdapat 44 KA yang akan dibatalkan jadwal perjalanannya untuk keberangkatan dari Stasiun Gambir, Stasiun Pasar Senen dan Stasiun Jakarta Kota," kata Eva kepada Kompas.com, Selasa (31/3/2020).
Biasanya, terdapat 67 jadwal perjalanan KA jarak jauh di area Daop 1 Jakarta.
Total KA tersebut terdiri dari:
- 37 KA dari Stasiun Gambir
- 27 KA Stasiun Pasar Senen
- 3 KA dari Stasiun Jakarta Kota.
Cek jadwal pembatalan PT KAI juga menyediakan laman yang memuat informasi seputar pembatalan KA, baik KA jarak jauh dan menengah, KA lokal, dan KA bandara.
Berikut link untuk mengecek jadwal perjalanan kereta api yang dibatalkan:
- Jadwal pembatalan KA jarak jauh dan menengah
- Jadwal pembatalan KA bandara
Calon penumpang yang terdampak pembatalan KA dapat mengajukan pengembalian bea tiket secara penuh 100 persen di luar biaya pemesanan.
"Kali ini PT KAI tidak mengalihkan penumpang yang jadwalnya batal ke perjalanan KA lainnya.
Penumpang dapat melakukan pembelian tiket dengan jadwal KA lain secara mandiri," ujar Eva.
Baca Juga: Mbah Mijan Mendadak Murka dan Sumpah Serapahi Sosok Ini di Tengah Wabah Corona, Ada Apa?
Proses pembatalan tiket dapat dilakukan secara online melalui aplikasi KAI Access dan offline melalui loket-loket stasiun.
Adapun pembatalan lokal di stasiun dapat dilayani di Stasiun Gambir, Pasarsenen, Jakarta Kota, Cikampek, Bekasi, Rangkasbitung, Serang, dan Bogor Paledang.
Perjalanan KA ini dapat berubah sewaktu-waktu.
Artikel ini telah tayang diKompas.comdengan judul "Link Cek Jadwal KA yang Dibatalkan untuk Jarak Jauh, Menengah, KA Lokal, dan KA Bandara"