Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Cara Menonaktifkan Instagram Sementara 2022, Ikuti Langkah-langkah Ini

Averus Al Kautsar - Sabtu, 24 Desember 2022 | 10:00
Simak berikut ini adalah langkah-langkah mudah untuk cara menonaktifkan Instagram sementara 2022.
Unsplash

Simak berikut ini adalah langkah-langkah mudah untuk cara menonaktifkan Instagram sementara 2022.

GridHITS.id -Dapatkan informasi soalcara menonaktifkan Instagram sementara 2022 hanya di artikel ini.

Memangnya bagaimana sihcara menonaktifkan Instagram sementara 2022?

Ternyata semudah ini lho!

Instagram adalah salah satu media sosial terbesar di dunia.

Media sosial berbasis foto dan video ini begitu digandrungi anak muda.

Tak mengherankan, ada banyak sekali konten menarik yang bisa ditemukan di Instagram.

Menonaktifkan Akun Instagram

Walau begitu menyenangkan, tak sedikit juga orang yang ingin meninggalkan Instagram.

Hal itu biasanya disebabkan karena ingin mencoba media sosial lain, ataupun ingin sekedar beristirahat dari media sosial.

Untuk Anda yang menginginkan hal serupa, Anda bisa lho menonaktifkan sementara akun Instagram Anda.

Jika Anda melakukan hal ini, nantinya akun Anda tidak akan bisa ditemukan oleh pengguna lain untuk sementara.

Bagaimana sih caranya?

Baca Juga: Ucapan Natal untuk Status di Instagram yang Bermakna, Catat!

Tahapan Cara Menonaktifkan Akun Instagram Sementara

Simak berikut ini adalah tahapancara menonaktifkan Instagram sementara 2022 yang harus Anda ketahui:

1. Buka halaman Instagram melalui browser komputer Anda.

2. Login ke akun Instagram Anda.

3. Jika sudah login, klikIkon Foto Profil Anda.

4. Jika profil Anda sudah dibuka, klikEdit Profil.

5. Scroll ke bawah dan klikNonaktifkan Akun Saya untuk Sementara.

6. Masukkan kata sandi Anda.

7. Pilih alasan kenapa Anda menonaktifkan akun Instagram Anda.

8. KlikNonaktifkan Akun untuk Sementara, lalu klikYa.

Kini akun Anda sudah dinonaktifkan sementara dan tidak bisa ditemukan orang lain.

Mudah kancara menonaktifkan Instagram sementara 2022?

Baca Juga: Ini Tren Unik Gen Z di Instagram Sepanjang 2022, Wajib Tahu!

Source : GridHits.ID

Editor : Hits

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x