GridHITS.id - Sejauh ini Youtube memang jadi salah satu aplikasi yang paling banyak disukai untuk berbagi video.
Berbagai video seperti konten hiburan, edukasi, maupun komedi juga tersedia.
Sayangnya tidak semua orang punya banyak waktu untuk menyaksikan berbagai tayangan video dalam waktu yang sama.
Jadi solusi utamanya adalah mengunduh video terlebih dahulu dan menonton nanti.
Mengunduh video di ponsel mungkin akan memakan banyak ruang.
Sehingga memilih untuk mengunduh video Youtube di laptop.
Nah kira-kira seperti apa cara download video Youtube yang dianjurkan?
Baca Juga: Begini Strategi Marketing Melalui Youtube Ads, Wajib Coba Sekarang!
Berikut rekomendasi cara download video Youtube di laptop seperti dimuat bussinesinsider.com.
VLC media player
VLC Media Playeradalah aplikasi gratis yang memungkinkan Anda menonton video atau memutar musik dari Mac atau PC.Cukup beberapa menit untuk menggunakan aplikasi satu ini sebagai pengunduh video.