Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Mulai Bosan dengan Rekomendasi? Coba 6 Cara Mengubah Isi FYP TikTok yang Bikin Auto Menarik

Rachel Anastasia - Rabu, 21 Desember 2022 | 11:01
Ilustrasi cara mengubah isi FYP TikTok
Pexels/cottonbro studio

Ilustrasi cara mengubah isi FYP TikTok

GridHITS.id - Begini cara mengubah isi FYP TikTok yang bikin Anda tak mudah bosan.

Cara mengubah isi FYP TikTok pun cukup mudah dan bisa dilakukan sendiri melalui aplikasi.

Ya, beberapa dari kita mungkin sudah jadi pengguna tetap platform yang satu ini.

Ada banyak video yang disuguhkan oleh TikTok untuk menghibur kita sehari-hari.

Tentu saja datangnya dari para konten kreator yang punya ide kreatif untuk videonya.

Nah salah satu fitur yang memudahkan kita melihat banyak video adalah FYP atau For Your Page.

Ada berbagai macam video di FYP yang direkomendasikan TikTok untuk Anda.

Biasanya apa yang ada di FYP Anda merupakan perputaran algoritma tergantung tema video apa yang tengah menarik perhatian Anda.

Akan tetapi terkadang kita akan bosan bukan dengan tema yang itu-itu saja?

Sehingga kita pun akan malas melihat video yang ada di FYP, namun Anda tak perlu khawatir sebab itu bisa diubah.

Cara mengubah isi FYP TikTok

Meskipun tak selalu mengubah seutuhnya, langkah ini sangat layak untuk Anda coba.

Baca Juga: Trend TikTok Terbaru 'Whisper Method' yang Disebut-sebut Berhasil, 'Saya Sudah Melakukan Ini!'

1. Follow atau ikuti kreator yang menarik

Melansir dari Itgeared, mengikuti akun kreator yang kontennya menarik perhatian Anda bisa membantu algoritma berubah.

Sebab TikTok akan menyadari bahwa tema tersebut menarik perhatian Anda.

Sehingga pada akhirnya algoritma akan berubah mengikuti konten-konten yang ada di kreator tersebut.

2. Gunakan like, share, dan add to favorite

Ansa bisa menyukai, membagikan, atau tambahkan ke favorit video kesukaan Anda.

Lakukan lebih sering agar algoritma membaca konten seperti apa yang tengah Anda sukai.

Sehingga video dengan tema yang sama meskipun berbeda kreator akan dimunculkan di FYP Anda.

3. Tonton ulang video

Lakukan secara intens untuk menonton dan menonton ulang video yang Anda suka.

Secara langsung algoritma akan membaca bahwa Anda menyukai tema tersebut.

Sehingga mereka akan mencari lebih banyak video dengan tema yang sama untuk FYP Anda.

4. Berikan komentar

Trik yang satu ini cukup berfungsi, di mana Anda bisa memberikan komentar di video yang menarik.

Namun Anda tetap harus memilih dalam berkomentar sebab algoritma akan membaca itu.

Baca Juga: Kisaran Gaji Konten Kreator TikTok, Ada yang Puluhan Miliar!

Semakin banyak video yang Anda komentari maka tema video tersebut akan masuk ke FYP Anda.

5. Gunakan opsi tidak tertarik

Jika ada tema video yang ingin Anda hilangkan dari FYP maka cara ini sangat tepat.

Cukup buka video tersebut dan pilih "Not Interested" atau "Hide videos from this user".

Nantinya algoritma akan membaca bahwa Anda tak begitu menyukai tema video tersebut.

6. Perbarui konten referensi di aplikasi Anda.

Tentu Anda pernah diminta untuk memilih referensi tema video yang disukai.

Nah salah satu cara yang ampuh adalah mengubahnya dengan masuk ke Setting and privacy.

Lalu pilih Content preferences dan klik Filter video keywords.

Di tahap itu Anda bisa memilik kembali referensi tema yang ingin ditampilkan untuk Anda.

Nah itu diacara mengubah isi FYP TikTok, selamat mencoba!

Baca Juga: 5 Cara Edit Video TikTok untuk Pemula yang Bikin Kontenmu Auto Banjir Komentar

Editor : Hits

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x