GridHITS.id -PT Kalbe Farma Tbk (Kalbe) melalui ekosistem Diabetes Total Solution (DTS) berkolaborasi dengan Apotek Wellings mengedukasi masyarakat terkait perawatan luka untuk diabetisi (penderita diabetes).
Edukasi kesehatan ini juga dalam rangka peringatan World Diabetes Day 2022 (WDD) yang bertema Education to Protect Tommorow.
“Health talk ini diharapkan menjadi kegiatan berkelanjutan sesuai dengan komitmen Kalbe, Bersama Sehatkan Bangsa, dalam hal ini untuk mengedukasi masyarakat tentang diabetes hingga penanganan luka diabetesi,” ujar Marketing Group Head PT Kalbe Farma Tbk, dr. Siswandi, M.M.
“Salah satu risiko komplikasi yang paling umum terjadi pada diabetesi adalah luka pada kaki (ulkus diabetikum) atau disebut juga dengan kaki diabetik,” tutur Dokter Perawatan Luka, dr. Adisaputra Ramadhinara, M.Sc., CWSP, FACCWS.
Kondisi tersebut merupakan komplikasi pada kaki penderita diabetes akibat kadar gula darah tinggi (hiperglikemia) yang tidak terkontrol.
Hal ini menyebabkan diabetesi tidak dapat merasakan sakit ketika luka.
Risikonya, luka sederhana semakin parah, hingga berujung amputasi jika tidak ditangani dengan tepat oleh tenaga kesehatan tersertifikasi.
"Padahal 85 persen dari luka sebetulnya dapat ditangani dengan baik agar tidak berkembang ke arah yang lebih serius.
Saya juga tidak merekomendasikan penggunaan kain kasa untuk menutup luka diabetes di kaki.
Banyak yang mengira luka ditutup supaya bersih, bakteri tidak masuk dan tidak infeksi. Padahal, bakteri bisa menembus hingga 64 lapisan kasa,” ungkap dr. Adi.
Ia menjelaskan bahwa ada berbagai pilihan penutup luka yang hasilnya optimal dalam menjaga kebersihan luka.
Baca Juga: Solusi Pemanis yang Aman dan Sehat Untuk Diabetes