GridHITS.id - Berikut rekomendasi nama bayi laki-laki kembar.
Nama bayi laki-laki kembar ini juga dilengkapi dengan arti.
Bahkan disertakan pula contoh rangkaian nama bayi laki-laki kembar yang unik.
Menantikan kehadiran sang buah hati menjadi salah satu hal yang menyenangkan bagi orangtua.
Selain mempersiapkan berbagai hal terkait persalinan, orangtua juga harus membuat nama.
Nama sangat dianjurkan untuk dibuat sebaik mungkin.
Apalagi nama adalah bagian dari doa orangtua.
Memberi nama untuk anak laki-laki bisa dicoba dari rangkaian 2 atau 3 kata.
Berikut contoh ide yang bisa diambil.
1. Hafiz dan Haziq
Hafiz memiliki arti sebagai penjaga atau pelindung.
Baca Juga: Ini Nama Bayi Laki-laki dari Nama Artis Laki-laki Indonesia dan Arti
Haziq berarti terampil atau cerdas.
Contoh nama bayi: Hafiz Ziyad dan Haziq Ziyad.
Hafiz Ziyad berarti bayi laki-laki yang melindungi dan istimewa.
Haziq Ziyad berarti bayi laki-laki yang cerdas dan istimewa.
2. Arfan dan Arhan
Nama bayi laki-laki kembar Arfan artinya cerdas sedangkan Arhan memiliki arti pemimpin.
Contoh nama: Arfan Zein Kashif dan Arhan Zein Kashif.
Arfan Zein Kashif berarti bayi laki-laki yang cerdas, tampan dan bijaksana.
Arhan Zeim Kashif berarti nama bayi laki-laki yang menjadi pemimpin tampan dan bijaksana.
3. Deniz dan Daris
Deniz berarti lautan kebahagiaan sedangkan arti nama Daris adalah orang yang sangat penting.
Baca Juga: Nama Bayi Laki-laki Bahasa Jawa Pintar dan Rangkaian Nama, Lengkap!
Contoh nama yang bisa dipakai: Deniz Husni Mahardika dan Daris Husni Mahardiak.
Deniz Husni Mahardika berarti nama bayi laki-laki tampan dan berilmu serta menjadi kebahagiaan.
Dariz Husni Mahardika berarti nama bayi laki-laki yang penting, tampan dan menjadi kebahagiaan.
4. Faaz dan Faiz
Nama Faaz dan Faiz memiliki arti yang sama, yaitu menang. Kedua nama ini sering dipakai untuk nama bayi laki-laki.
Contoh nama bayi: Faaz Zaidan Dihiswhar dan Faiz Zaidan Dihiswhar.
Artinya seorang laki-laki yang diberikan kelebihan berupa ketampanan dan menang.
5. Kamal dan Kamil
Kamal dan Kamil punya arti lengkap atau sempurna.
Contoh bayi laki-laki kembar: Kamal Mustafa dan Kamil Mustafa.
Artinya bayi laki-laki terpilih dan terlahir sempurna.
Baca Juga: Berikut Ide Nama Bayi Perempuan Bermakna Pintar Bernuansa Islami