GridHITS.id -Inilah jenis-jenis bencana dan berbagai contohnya yang bisa dijadikan pelajaran.
Jenis-jenis bencana sendiri cukup banyak untuk dipelajari.
Bahkan terkadang jenis-jenis bencana pun juga dijadikan bahan untuk ujian.
Sehingga penting untuk kita memperlajarinya lebih jauh.
Sebelumnya di bab ini juga kita mempelajari soal pengertian bencana dan lainnya.
Seperti apa saja yang bisa disebut bencana untuk kita
Bencana sendiri ada yang datang dari alam dan nonalam.
Secara alam, bencana biasanya berupa sesuatu yang bisa merusak lingkungan.
Seperti longsor, tsunami, banjir, dan lainnya.
Kita tidak bisa prediksi kapan bencana itu datang.
Sehingga cara yang tepat adalah tahu cara menanggulanginya dengan baik.
Baca Juga: Inilah yang Dimaksud dengan Komposisi Penduduk dalam Pelajaran Geografi Kelas XI SMA
Dilansir dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Grobogan, berikut adalah jenis-jenis bencana dan contohnya.
1. Bencana alam
Bencana alam adalah bencana yang diakibatkan oleh peristiwa-peristiwa alam.
Contoh bencana alam adalah gempa bumi, tsunami, gunung meletus, banjir, angin topan, tanah longsor, dan kekeringan.
2. Bencana nonalam
Bencana nonalam adalah bencana yang disebabkan oleh peristiwa nonalam.
Contoh bencana nonalam adalah gagal teknologi, gagal modernisasi, epidemik, dan wabah penyakit.
Gagal teknologi merupakan bencana nonalam yang diakibatkan oleh kesalahan desain, pengoperasian, kelalaian, dan kesengajaan manusia saat menggunakan teknologi.
Contoh peristiwa akibat gagal teknologi adalah kebakaran, kesalahan desain keselamatan pabrik, kerusakan komponon, kebocoran reaktor nuklir, kecelakaan transportasi, semburan gas atau lumpur panas akibat eksploitasi minyak bumi atau bahan tambang lainnya.
3. Bencana sosial
Bencana sosial adalah bencana yang disebabkan oleh peristiwa yang muncul karena konflik sosial antar kelompok masyarakat.
Baca Juga: Pengertian Migrasi atau Distribusi Penduduk dalam Buku Geografi Kelas XI SMA
Untuk mengurangi dampak dari bencana-bencana tersebut, penerapan upaya manajemen penanggulangan bencana pun harus dilakukan.
Manajemen penanggulangan bencana dilaksanakan melalui tiga tahapan, yakni sebagai berikut:
1. Tahap pra bencana: Dilaksanakan ketika belum terjadi bencana dan sedang dalam ancaman potensi bencana.
Tahap pra bencana ini mencakup upaya pencegahan dan mitigasi serta kesiapsiagaan.
2. Tahap tanggap darurat: Dirancang dan dilaksanakan saat terjadi bencana.
3. Tahap pasca bencana: Dilaksanakan setelah terjadinya bencana. Tahap pasca bencana dapat berupa rehabilitasi dan rekonstruksi.
Itulah jenis-jenis bencana yang ada, selamat belajar!
Baca Juga: Pengertian Sumber Daya Manusia Mulai dari Mikro hingga Makro
Artikel ini telah tayang diKompasdengan judulJenis-jenis Bencana dan Contohnya