Fitur WhatsApp PremiumBagi pengguna yang tertarik untuk menggunakan WhatsApp Premiumhingga bisa tahu beda whatsapp premium dan biasa, layanan ini menawarkan sejumlah fitur tambahan, termasuk tautan atau link khusus dan tautan ke perangkat yang lebih banyak.
1. Custom business linkPengguna WhatsApp Premium nantinya akan mendapatkan fitur berupa tautan bisnis khusus.
Tautan tersebut pendek, unik, dan memungkinkan pelanggan dapat melihat halaman bisnis Anda dengan membuka tautan tersebut.
Misalnya, https://wa.me/mybusiness.
Tautan tersebut dapat diubah setiap 90 hari sekali. Dengan memilih tautan yang cocok dengan nama bisnis atau usaha Anda, maka pelanggan dapat mengingatnya dengan baik.
2. Multi-device for business hingga 10 perangkat
Pengguna WhatsApp atau WhatsApp Business biasa, mendapatkan layanan multi-device dengan maksimal 4 perangkat yang ditautkan.
Sementara pada WhatsApp Premium, pengguna dapat menautkan hingga 10 perangkat sekaligus.
Hal itu mempermudah para karyawan untuk mengelola percakapan dengan pelanggan.
Cara mengaktifkan WhatsApp PremiumUntuk mengaktifkan WhatsApp Premium, Anda dapat membuka bagian “Pengaturan/Setting”. Anda akan menemui beberapa opsi pengaturan, termasuk “Premium”.
Baca Juga:Cara Keluar dari Grup Whatsapp tanpa Ada Notifikasi
Di dalamnya terdapat dua pengaturan, yakni “Custom business link” dan “Multi-device for business”.