GridHITS.id -Tak berhasil dalam berbagai langkah pelacakan? Begini cara melacak HP yang hilang dengan IMEI.
Cara melacak HP yang hilang dengan IMEI sangat harus kamu coba lantaran ini cara yang paling aman.
Mengapa disebut aman? Karena cara melacak HP yang hilang dengan IMEI harus melalui berbagai proses yang ketat.
Tak hanya itu, pelacakan akan dilakukan bila telah melalui pelaporan yang resmi.
Dengan demikian, hp dan data yang hilang bisa dipastikan aman bila nanti ditemukan.
Karena proses berikut ini sangatlah aman dan resmi tak melakukan berbagai hal yang ilegal.
Seperti meretas atau memasang aplikasi berbahaya yang tak diketahui bagaimana kegunaannya.
IMEI atauInternational Mobile Equipment Identityyang merupakan kode unik setiap perangkat ponsel yang berlaku secara internasional.
Kode tersebut berisi identitas sendiri yang beda dari ponsel lainnya.
Memeriksa nomor IMEI bisa membuat kamu mengetahui negara pengguna, jaringan perangkat, garansi, informasi operator, dan data lainnya dari sebuah ponsel.
Umumnya, operator ponsel menggunakan IMEI sebagai identitas gawai sehingga telepon seluler bisa dilacak dengan mudah jika hilang atau dicuri.
Baca Juga: Cara Melacak Kartu ATM yang Hilang, Lakukan Langkah Berikut Ini