"Jadi, sebelumnya pas Oktober 2019 aku ungkap keadaan masalah kesehatan mental aku, aku tuh sempat off dari industri.
Karena aku ngerasa aku enggak mau ngelanjutin lagi," ujarnya.
Dengan segala pertimbangan, Ariel Tatum memutuskan untuk kembali dan saling mendukung orang-orang yang mengidap masalah kesehatan mental yang sama dengannya.
"Aku akhirnya memutuskan ya sudah aku sudah punya platform sebesar ini aku gunakan untuk hal yang baik saja," ucapnya.
Respons publik setelah ungkap idap BPD
Sempat takut mengungkapkan tentang masalah kesehatan mentalnya karena stigma negatif masyarakat, Ariel Tatum bersyukur mendapat respons yang baik.
Kini, Ariel merasa tak sendiri karena dia mendapat banyak cerita dari orang lain.
"Begitu aku sharing, teman-teman akhirnya juga open up dan sharing satu sama lain tentang kondisi mereka. Jadi lebih ngerasa enggak sendirian saja," kata Ariel.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cerita Ariel Tatum yang Berjuang dengan Gangguan Mental Borderline Personality Disorder"dan GridHITS.id dengan judul : 'Titik Terendah di Hidupku', Benci dengan Bentuk Jari-jari dan Telinganya, Ariel Tatum sampai Depresi hingga Nekat Sayati Tubuhnya dengan Silet