Keduanya pun terang-terangan mengaku pernah memperebutkan wanita yang berasal dari kalangan selebriti.
Sama halnya dengan yang telah publik ketahui,Irwansyah pun menyinggung perihal Raffi Ahmad yang terkenal playboy.
“Kalau dia mah emang playboy banget dari dulu,” kata Irwansyah.
Nagita Slavina pun penasaran dengan sosok perempuan yang pernah diperebutkan Raffi dan Irwansyah.
Tanpa tedeng aling-aling Irwan lantas membongkar kisah masa lalu mereka.
Laudya Cynthia Bella
“Nih aku buka aja, Mbak Laudya Chyntia Bella apa kabar, sehat-sehat selalu."
"Dulu tuh waktu ngedeketin, pas pendekatan, satu jam setelah SMS."
"Dia (Irwansyah) juga ikutan SMS-in,” kata Raffi.Tak mau kalah,Raffi juga membeberkan fakta bahwa saat Irwansyah sudah mempunyai kekasih.
Hal itu akhirnya membuatRaffi menyebut sahabatnya tersebut juga termasuk playboy.
“Lu juga playboy sebenarnya,” kata Raffi.